Kompensasi dan Motivasi merupakan dua dari beberapa faktor yang mengindikasikan ada nya pengaruh besar dalam mempengaruhi kinerja karyawan di CV Action Seribu Berkat. Untuk membuktikan pengaruh keduanya maka dilakukan penelitian ini dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh Kompensasi dan Motivasi terhadap kinerja karywan di CV Action Seribu Berkat.Penelitian dilakukan di CV Action Seribu Berkat dengan mengambil 38 pegawai sebagai sampel penelitian. Pengambilan data dilakukan dengan instrumen kuesioner tertutup lima skala penilaian. Penelitian dilakukan secara kuantitatif yaitu dengan mendeskripsikan data penelitian dan melakukan analisis inferensi. Analisis regresi linier ganda dan koefisien determinasi ganda digunakan sebagai alat analisis sedangkan pengujian hipotesis dilakukan dengan uji-t dan uji-F.Penelitian menghasilkan empat temuan utama sesuai dengan hipotesis yang diajukan, yaitu: 1) Kompensasi memiliki pengaruh terhadap Kinerja Karywan dengan arah positif; 2) Motivasi memiliki pengaruh terhadap Kinerja Karyawan dengan arah positifBerdasarkan hasil temuan tersebut maka untuk meningkatkan Kinerja Karyawan disarankan agar dilakukan upaya peningkatan Kompensasi dan memberikan Motivasi secara berkelanjutan. Kata kunci : Kompensasi, Motivasi, Kinerja Karyawan