Alda Penira
Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM E-CLAIM PADA PT ASURANSI JIWA SYARIAH BUMIPUTERA CABANG MEDAN Alda Penira; Afsha Zahara; Mardiah Ramadhani; Muhammad Lutfil Amin
JTIK (Jurnal Teknik Informatika Kaputama) Vol 4, No 1 (2020): VOLUME 4 NOMOR 1, EDISI JANUARI 2020
Publisher : STMIK KAPUTAMA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1218.734 KB)

Abstract

PT Asuransi Jiwa Syariah Bumiputera adalah unit usaha di bidang asuransi yang dijalankan dengan memperhatikan prinsip syariah. Klaim merupakan proses dimana pihak tertanggung meminta jaminan atau haknya dari pihak penanggung atas kerugian yang telah dialaminya. PT. Asuransi Jiwa Syariah Bumiputera cabang Medan sudah memiliki sebuah sistem informasi untuk mengelolah data dan transaksi yang ada. Namun, dalam penerapannya masih belum efisien karena dalam melakukan pengajuan klaim masih ada prosedur yang dilakukan secara manual dan menggunakan media kertas. Untuk mengatasi hal tersebut maka perlu dirancang suatu pembaruan sistem berbasis web yang lebih efektif. UML merupakan konsep pemodelan yang digunakan dalam menganalisa sistem. Dalam perancangan akan menggunakan bahasa PHP, CSS, database MySQL. Tools dan editor yang digunakan ialah XAMPP, Photoshop, Netbeans IDE dan Notepad++. Penelitian ini menggunakan metode berupa observasi, studi literatur dan wawancara langsung ke Asuransi Syariah Bumiputera. PT AJS Bumiputera dalam kegiatannya sudah menerapkan penggunaan teknologi informasi dengan baik. Hanya saja dalam proses sistem pengajuan klaim yang berjalan saat ini masih memiliki beberapa kelemahan yang menghambat.