This Author published in this journals
All Journal Jurnal Biogenerasi
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

The Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Kepala Bernomor Stuktur Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik: Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Kepala Bernomor Stuktur Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik YENI DAI KOI; Vidriana Oktoviana Bano
Jurnal Biogenerasi Vol. 7 No. 1 (2022): Volume 7 Nomor 1 tahun 2022
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/biogenerasi.v7i1.1702

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar IPA peserta didik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran IPA melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Kepala Bernomor Struktur. Pendekatan penelitian adalah Deskriptif kuantitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari 2 siklus dengan prosedur kegiatan meliputi perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek yang diteliti ialah peserta didik kelas VIIIB SMP Negeri 2 Wewewa Timur yang berjumlah 31 peserta didik. Teknik pengumpulan data yang digunakan ialah observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan ialah deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan ada peningkatan dalam pembelajaran IPA, baik pada aktivitas guru dan hasil belajar peserta didik mata pelajaran IPA. Skor pencapaian rerata prasiklus sebesar 60,3 dan kriteria ketuntasan minimal yang telah ditetapkan sebesar 74. Pada siklus I diperoleh skor pencapaian rerata hasil belajar IPA sebesar 75,5 berada pada kategori cukup dan pada siklus II diperoleh skor rerata 83,3 telah mencapai KKM yang telah ditentukan dan berada pada kategori sangat baik. Kesimpulan penelitian ini adalah melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Kepala Bernomor Struktur dapat meningkatkan hasil belajar IPA peserta didik kelas VIII B SMP Negeri 2 Wewewa Timur.