Andi Oktapian
Universitas Negeri Malang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Hasil Belajar Mata Pelajaran Produktif dan Partisipasi Ekstrakulikuler Terhadap Kesiapan Berwirausaha Siswa Kelas XII SMK Negeri 6 Malang Andi Oktapian
Jurnal Teknik Mesin dan Pembelajaran Vol 4, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um054v4i1p1-10

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh hasil belajar mata pelajaran produktif, dan partisipasi ekstrakulikuler terhadap kesiapan berwirausaha siswa kelas XII SMK Negeri 6 Malang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian ex post facto dan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan instrumen berupa kuesioner dan dokumentasi. Data penelitian berupa angket siswa dan hasil belajar mata pelajaran produktif semester 4. Diolah dengan menggunakan analisis statistik, uji asumsi klasik dan uji hipotesis untuk membuktikan hipotesis adanya pengaruh hasil belajar mata pelajaran produktif, dan partisipasi ekstrakulikuler terhadap kesiapan berwirausaha. Anggota populasi siswa kelas XII berjumlah 93 siswa. Sampel diambil dengan teknik simple random sampling sehingga setiap anggota populasi memiliki peluang yang sama untk menjadi sampel penelitian, berjumlah 75 siswa. Hasil penelitian disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara hasil belajar mata pelajaran produktif, dan partisipasi ekstrakulikuler terhadap kesiapan berwirausaha siswa kelas XII SMK Negeri 6  Malang. Kata kunci: hasil belajar, mata pelajaran produktif, partisipasi ekstrakulikuler, kesiapan berwirausaha