I Nengah Dwi Endra Suanthara
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

STRATEGI PENERAPAN TRI HITA KARANA PADA SMP NEGERI 5 SINGARAJA I Nengah Dwi Endra Suanthara
Jurnal Widya Sastra Pendidikan Agama Hindu Vol 3 No 2 (2020)
Publisher : STKIP AGAMA HINDU SINGARAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (172.323 KB) | DOI: 10.36663/wspah.v3i2.81

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui strategi Implementasi Tri Hita Karana di SMP Negeri 5 Singaraja, (2) mengetahui faktor–faktor yang menghambat Implementasi Tri Hita Karana di SMP Negeri 5 Singaraja, (3) Untuk mengetahui dampak Implementasi Tri Hita Karana di SMP Negeri 5 Singaraja. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Objek Penelitian ini adalah Implementasi Tri Hita Karana yang melandasi SMP Negeri 5 Singara sesuai hak dan kewajiban masyarakat sekolah baik sebagai siswa, guru maupun penyelenggara administrasi pendidikan. Metode Pengumpulan datanya adalah metode wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan model analisis interaktif yang meliputi langkah-langkah (1) reduksi data (2) penyajian data (3) penyimpulan data atau verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Strategi Implementasi Tri Hita Karana di SMP Negeri 5 Singaraja telah dilaksanakan adalah: (a) Parhyangan, membangun Padmasana dan melaksanakan upacara keagamaan, dengan melakukan berbagai kegiatan diantaranya melaksanakan pembersihan pada bangunan-bangunan suci. (b) Pawongan, dilaksanakan rapat, menyusun kegiatan-kegiatan sekolah. (c) Palemahan, dilaksanakan pengeloalaan lingkungan sekolah seperti penanganan sampah pelastik dan penanaman pohon sebagai perindang sekolah pada lahan yang masih kosong. (2) Faktor-faktor yang menghambat Implementasi Tri Hita Karana di SMP Negeri 5 Singaraja adalah : (a) Kondisi Lingkungan Sekolah, (b) Keberadaan ruang kelas, (c) Kebutuhan dan harapan. (3) Dampaknya Implementasi Tri Hita Karana di SMP Negeri 5 Singaraja adalah : (a) Parhyangan, kondisi Padmasana cukup baik dan bersih, (b)Pawongan, adanya kecendrungan perubahan pada perilaku warga masyarakat sekolah, (c) Palemahan, Keadaan lingkungan yang asri, taman sekolah yang hijau, kesehatan siswa yang baik,serta prestasi-prestasi yang di capai menjadi lebih baik.