Latar Belakang: Pemakaian diapers dalam jangka panjang dan dipakai setiap saat dapat menimbulkan efek yang berbahaya serta bisa menghambat kemampuan toilet training anak. Tujuan: untuk mengetahui hubungan antara penggunaan diapers dan usia balita dengan kemampuan toilet training di Perumahan Permata Biru Palembang Tahun. Metode: Penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional menggunakan kuesioner untuk mengidentifikasi kemampuan toilet training, penggunaan diapers, dan usia balita. Penelitian dilakukan dari tanggal 3-10 Desember 2019. Populasi dalam penelitian adalah semua ibu yang anaknya menggunakan diapers berjumlah 40 ibu. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampel jenuh sebanyak 40 responden. Hasil: penelitian menunjukkan tidak ada hubungan antara penggunaan diapers dengan kemampuan toilet training pada balita (ρ = 0,065 > α = 0, 05), ada hubungan antara usia balita dengan kemampuan toilet training (ρ=0,003 ≤α= 0, 05). Kesimpulan: Penelitian ini merekomendasikan orang tua untuk tidak membiasakan penggunaan diapers pada anak, semakin sering menggunakan diapers maka kemampuan toilet training pada anak akan terganggu. Kata Kunci : Penggunaan Diapers, Usia Balita, Kemampuan Toilet Training.Daftar Pustaka : 10 (2014-2019).