Khafidin Khafid Khafid
IAIN Purwokerto

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Urgentsitas Nilai-Nilai Demokrasi Dalam Pembelajarn Tematik Di Madrasah Khafidin Khafid Khafid
Jurnal Penelitian Agama Vol 21 No 1 (2020)
Publisher : IAIN Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (496.262 KB)

Abstract

Abstrak Kurangnya kesadaran akan eksistensis dirinya sebagai makhluk sosial menimbulkan terjadinya tindakan-tindakan yang dapat merugikan satu sama lain. Untuk melakukan suatu pencegahan secara dini, lembaga pendidikan yang mempunyai peran untuk mendidik, menjaga dan memperkokoh moral bangsa harus mampu meningkatkan mutu dari pendidikan, salah satunya yaitu dengan menerapkan nilai-nilai demokrasi dalam pembelajaran. Nilai-nilai yang dipublikasikan pastinya mengandung nilai yang positif, nilai demokrasi yang terkandung didalamnya jika ditanamkan dengan baik akan menumbuhkan dan memperkokoh kesadaran manusia sebagai makhluk sosial. Penelitian ini mengkaji tentang bagaimana penerapan nilai-nilai demokrasi dalam pembelajaran tematik di kelas V MIN 1 Purbalingga. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran dan mendeskripsikan tentang penerapan nilai-nilai demokrasi dalam pembelajaran tematik di kelas V MIN 1 Purbalingga. Metode penelitian pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan menggunakan metode observasi, metode wawancara dan metode dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang peneliti gunakan yaitu menggunakan model analisis Miles and Huberman yaitu reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), dan menarik kesimpulan (conclusion drawings). Hasil dari penelitian ini yaitu menjelaskan bahwasanya nilai-nilai demokrasi yang muncul dalam pembelajaran tematik kelas V MIN 1 Purbalingga lebih sering terjadi ketika diadakan sebuah kelompok diskusi dan tanya jawab. Nilai Demokrasi menjadi lebih mengena serta mudah diingat karena sudah diajarkan kepada peserta didik sejak usia dasar. Nilai-nilai yang muncul yaitu Nilai religi, Cinta tanah air, Jujur, Kedisiplinan, Menghargai pendapat orang lain, Tanggung jawab, Kerja sama, dan Kebebasan berkelompok. Kata kunci: Penerapan Nilai-Nilai Demokrasi, Pembelajaran Tematik.