Abstrak Material keras seperti logam banyak dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari. Meski pada praktiknya, logam memiliki kelemahan seperti rentan mengalami korosi dan aus. Salah satu cara yang dapat digunakan untuk meningkatkan ketahanan logam adalah dengan pembentukan lapisan komposit. Salah satu teknik pelapisan yang relatif mudah, murah, dan cepat adalah elektrodeposisi. Pelapisan menggunakan komposit dengan nikel sebagai matriks dan senyawa nitrida, hidroksida, dan oksida sebagai penguat banyak digunakan karena dapat diaplikasikan sebagai perlindungan aus serta korosi. Salah satu paramater yang sangat berpengaruh dalam proses pelapisan ialah temperatur. Hal ini dibuktikan dengan hasil karakterisasi yang menunjukkan bahwa kenaikan temperatur mempengaruhi hasil morfologi dari masing-masing lapisan komposit seperti ukuran dan orientasi butir. Sehingga, perlu diketahui temperatur optimum untuk mendapatkan morfologi lapisan komposit yang baik. Kata-kata kunci: lapisan komposit, elektrodeposisi, temperatur. Abstract Hard materials such as metal are widely used in daily life. Although in practice, metals have weaknesses such as being susceptible to corrosion and wear. One way that can be used to increase metal resistance is by developing or forming composite coating. One relatively easy, inexpensive and fast coating technique is electrodeposition. Coatings using composites with nickel as a matrix and nitride, hydroxide and cheerful compounds as reinforcement are widely used because they can be applied as a protection against wear and corrosion. One of the most influential parameters in the coating process is temperature. This is evidenced by the results of the characterization which show that the temperature rise affects the morphological results of each composite layer such as grain size and orientation. Thus, it is necessary to know the optimum temperature to obtain a good morphology of the composite coating. Keywords: the composite coating, electrodeposition, temperature.