Ocvinna Sari Mursal
Mahasiswa STKIP PGRI Sumatera Barat

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

EFEKTIVITAS MODEL KOOPERATIF TIPE JIGSAW DALAM PEMBELAJARAN MENULIS CERPEN SISWA KELAS IX SMP NEGERI 35 PADANG Mursal, Ocvinna Sari
Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 4, No 2 (2014): Juranl Wisuda ke-49 Mahasiswa Prodi Bahasa dan Sastra Indonesia
Publisher : Pendidikan Bahasa Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas metode kooperatif tipe jigsaw dalam pembelajaran menulis cerpen ditinjau dari unsur intrinsik: (1) alur, (2) latar, dan (3) penokohan. Permasalahan penelitian ini adalah siswa sulit menemukan ide dalam menulis cerpen karena siswa kurang berminat membaca cerpen. Selain itu, siswa juga kesulitan memilih kata dan tata bahasa yang tepat karena minimnya penguasaan kosakata dan diksi saat menulis cerpen.Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode eksperimen murni. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas IX SMP Negeri 35 Padang tahun pelajaran 2013/2014. Jumlah siswa kelas IX SMP Negeri 35 Padang tahun pelajaran 2013/2014 adalah 136 orang yang tersebar dalam empat kelas. Sampel penelitian ini diambil dengan menggunakan teknik penyampelan secara acak (proposional randomsampling), yaitu 25% dari populasi, sehingga sampel berjumlah 32 orang siswa. Sampel penelitian dibagi menjadi dua kelas, yaitu kelas eksperimen sebanyak 16 orang dan kelas kontrol sebanyak 16 orang.Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: (1) rata-rata kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan dengan kelas kontrol, yaitu 88,4375 dan 61,75, (2) pada uji normalitas, perbandingan antara L0 dan Lt, terlihat bahwa L0<Lt. Hal ini berarti data hasil belajar siswa berdistribusi normal, (3) hasil uji homogenitas dengan menggunakan uji varians diperoleh Fh<Ftabel (0,44125 <2,403447), sehingga dapat disimpulkan bahwa varians kedua sampel adalah homogen, dan (4) hasil uji-t pada taraf 𝛼 0.05 diperoleh 𝑇ℎ>𝑇𝑡𝑎𝑏𝑒𝑙 (10,97 > 2,119905), maka hipotesis penelitian diterima. Hal tersebut membuktikan bahwa metode pembelajaran kooperatif tipe jigsawdapat diterapkan dalam pembelajaran menulis cerpen. Nilai memuaskan yang diperolehsiswa dalam pembelajaran menulis cerpen dengan menerapkan metode pembelajaran kooperatif tipe jigsawdikarenakan proses pembelajaran tersebut memberi kesempatankepada siswa untuk berlatih dan mengekspresikan diri, sehingga siswa lebihaktif dan kreatif dalam mengikuti proses pembelajaran.