Abstrak Kerupuk merupakan makanan ringan favorit masyarakat Indonesia, baik dari kalangan atas maupun kalangan bawah, baik pria maupun wanita, dari berbagai daerah di Indonesia mempunyai ciri khas dan cita rasa serta ukuran kerupuk yang beraneka ragam. Aspek yang dibutuhkan dalam industri kerupuk skala rumah tangga adalah kecepatan waktu produksi. Cara mengaduk adonan sebelum ada mesin dengan menggunakan tangan sambil diremas-remas, sampai adonan tidak lengket di tangan. Dengan begitu akan cepat terasa capai, maka dari itu membutuhkan tenaga dan waktu yang kurang efektif dan afisien. Dan akhirnya menggunakan kaki dengan cara di injak-injak, begitupun keringatnya jatuh ke adonan sehingga tidak higienis.Guna memenuhi aspek tersebut, kami tertarik untuk membuat Mesin Pengaduk Adonan Kerupuk. Melihat permasalahan tersebut, peneliti tertarik untuk membahasnya dalam Tugas Akhir, yang mana pada peneliti akan membahas dan merancang tentang “Rancang Bangun Mesin Pengaduk Adonan Kerupuk Kapasitas 5 Kg” Tahapan dari pembuatan mesin pengaduk adonan kerupuk ini terdiri dari ide rancangan, pengumpulan data, perhitungan yang antara lain adalah daya motor, tegangan yang diijinkan, daya rencana, momen puntir, tegangan geser yang diijinkan, diameter poros, dan tebal pelat yang kemudian adalah merancang produk yang membuat pengembangan konsep berupa gambar sketsa menjadi benda teknik. Dalam pembuatan mesin ini membuat dokumen produk berupa desain gambar kerja. Dan langkah terahir dalam menguji fungsi alat kemudian menyimpulkan hasil dari alat tersebut. Hasil perhitungan mesin pengaduk adonan kerupuk dengan kapasitas 5 kg yaitu, motor yang digunakan adalah motor listrik dengan kecepatan 1440 rpm. Tegangan yang diijinkan 16,78 kg/mm^2, daya rencana mesin 0,895 kw, momen puntir 17092,7 kg.mm, tegangan geser yang diijinkan 5,95 kg/mm^2, diameter poros pengaduk adalah 34 mm, dengan putarannya 51 rpm. Tebal pelat yang digunakan untuk penampung adalah 2 mm. Kata kunci : Rancang Bangun, Pengaduk Adonan Kerupuk