Sukma Sandhy Pratiwi
Universitas Negeri Semarang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Eksplorasi Pemodelan Gedung Dekanat Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang Menggunakan Software Autodesk Revit Sukma Sandhy Pratiwi; Agung Budi Wirawan
Dinamika Teknik Sipil: Majalah Ilmiah Teknik Sipil Vol. 15/No.1/Juli 2022
Publisher : Departement of Civil Engineering, Faculty of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (648.981 KB) | DOI: 10.23917/dts.v1i1.17857

Abstract

BIM (Building Information Modelling) sebagai sebuah teknologi yang mencakup informasi penting dalam pemodelan sebuah bangunan secara terintegrasi yang dapat mengefisienkan sebuah proyek konstruksi. Untuk mendukung peningkatan daya saing infrastruktur di Indonesia, metode BIM harus diaplikasikan pada sektor-sektor konstruksi. Sehingga dilakukan penelitian ini yang bertujuan untuk mengeksplorasi penggunaan software Autodesk Revit pada salah satu gedung di Universitas Negeri Semarang yaitu Gedung Dekanat Fakultas Teknik dengan menggunakan metode eksploratif. Hasil dari penelitian ini antara lain tahapan pemodelan Gedung Dekanat Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang dilakukan pemodelan structural, architectural, MEP, dan perhitungan volume beton struktur. Serta terdapat kesulitan antara lain family belum lengkap, ketidaksesuaian warna material saat berada di dalam family dan saat di load ke project, dan tidak bisa melakukan fitur join secara otomatis, kemudahan yang didapat yaitu tidak diperlukan koneksi internet, dapat melakukan import file, bebas dalam membuat family, dapat melakukan render, proses revisi yang mudah, tools yang lengkap, dapat membuka layout 2D dan 3D secara bersamaan. Secara umum, revit memiliki kekurangan dengan spesifikasi hardware yang tinggi dan ketergantungan pada plug in, tetapi revit juga memiliki kelebihan antara lain kemudahan koordinasi antar stakeholder, dilengkapi interference check, serta penghematan biaya dan sumber daya manusia.