Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Lampu Emergency Dengan Remote Control Menggunakan Mikrokontroler Anthoinete PY Waroh; Sukandar Sawidin; Tony J. Wungkana; Herry Makapedua
Prosiding Industrial Research Workshop and National Seminar Vol 11 No 1 (2020): Prosiding 11th Industrial Research Workshop and National Seminar (IRWNS)
Publisher : Politeknik Negeri Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (558.918 KB) | DOI: 10.35313/irwns.v11i1.2019

Abstract

Kebutuhan sistem Remote Control semakin meningkat, memudahkan manusia untuk dapat mengoptimalkan kinerja pada pekerjaan setiap waktu. Bila pada malam hari terjadi pemadaman listrik entah karena faktor cuaca, banjir atau ada gangguan pada jaringan listrik PLN maupun pengaturan beban pada saat-saat beban puncak sehingga listrik dihidupkan bergantian untuk wilayah-wilayah tertentu. Akibatnya suasana rumah menjadi gelap gulita. Biasanya kita menyalakan lampu emergency untuk penerangan darurat, maupun memasang genset sebagai pengganti generator listrik dari PLN. Penelitian ini bertujuan untuk mengontrol lampu emergency dari jarak jauh dengan mudah sehingga pengguna dapat menyalakan dan mematikan lampu emergency dengan menggunakan remote control, sensor infra merah (IR) sebagai reciever, LED sebagai indikator dan baterai (accu 12 Vdc) sebagai sumber listrik. Mikrokontroler Arduino Uno dimanfaatkan sebagai alat untuk memproses data dari sistem yang berfungsi untuk mengirimkan perintah ke driver relay untuk menyalakan dan mematikan lampu emergency. Metodologi yang digunakan adalah metode rancang bangun dengan membuat prototype lampu emergency dengan remote control. Hasil pengujian menunjukkan bahwa remote control dapat menyalakan dan mematikan 4 lampu emergency sesuai keinginan pengguna. Baterai 5 Ah dapat menyuplai beban lampu emergency 4 buah selama ± 2 jam. Kemampuan Sensor IR (Infra Merah) mendeteksi sinyal dari remote jaraknya kurang lebih 6 meter.
Kontrol Penerangan Ruangan Dengan Gerakan Tangan Berbasis NodeMCU ESP8266 Tony J. Wungkana; Nikita Sajangbati; Toban T. Pairunan; Benny A.P Loegimin; Sukandar Sawidin
Jambura Journal of Electrical and Electronics Engineering Vol 5, No 1 (2023): Januari - Juni 2023
Publisher : Teknik Elektro - Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/jjeee.v5i1.16530

Abstract

Untuk menyalakan lampu penerangan dalam ruangan masih dilakukan secara manual dengan cara menekan  saklar lampu. Switch merupakan alat listrik untuk menyalakan atau memadamkan lampu. Ada banyak sekali inovasi-inovasi yang dapat di lakukan untuk mempermudah pekerjaan manusia. Salah satunya adalah menggunakan sensor gesture yang diaplikasikan untuk mengganti saklar manual. Sensor gesture adalah suatu komunikasi non-verbal yang mengkomunikasikan pesan-pesan tertentu dengan mendeteksi adanya  pergerakan tangan.  Penelitian ini untuk memfaatkan sensor gesture yang berfungsi sebagai kontrol memutuskan dan menyambungkan aliran listrik tanpa kontak fisik antara pengguna dan perangkat yang dibuat, untuk menyalakan lampu dalam ruangan, sensor gesture mendeteksi pergerakan tangan  ke atas, ke bawah, ke samping kiri dan ke samping kanan. Jika ada pergerakan tangan sebagai sinyal gerak isyarat (gesture.sensor) sebagai masukan dan diolah oleh microcontroller NodeMCU ESP8266 yang digunakan sebagai masukan modul relay untuk menyalakan atau memadamkan lampu.To turn on the indoor lighting is still done manually by pressing the light switch. Switch is an electric tool to turn on or turn off the lights. There are lots of innovations that can be done to make human work easier. One of them is using a gesture.sensor which is applied to replace a manual switch. Gesture.sensor is a non-verbal communication that communicates certain messages by detecting hand movements. This research is to utilize the gesture sensor which functions as a control for disconnecting and connecting electricity without physical contact between the user and the device being made, to turn on the lights in the room, the gesture sensor detects hand movements up, down, to the left and to the right side. If there is a movement of the hand as a gesture signal (gesture.sensor) as input and processed by the NodeMCU ESP8266 microcontroller which is used as input to the relay module to turn on or turn off the lights.