Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Perubahan Logo (Rebranding) Danone terhadap Ekuitas Merek Aqua Wulidha Fitri; Fortuna Zain Hamid
Prosiding Industrial Research Workshop and National Seminar Vol 11 No 1 (2020): Prosiding 11th Industrial Research Workshop and National Seminar (IRWNS)
Publisher : Politeknik Negeri Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (486.823 KB) | DOI: 10.35313/irwns.v11i1.2138

Abstract

Sektor industri minuman pada saat ini memiliki reputasi dan citra yang buruk karena dinilai sebagai salah satu penyebab masalah sampah plastik di Indonesia. Untuk menghilangkan stigma negatif, memperbaiki posisi pasar dan reputasi masalah, Danone-AQUA perlu mengubah strategi persaingan dengan melakukan rebranding. Perubahan logo (rebranding) merupakan strategi untuk meningkatkan kembali nilai, reputasi dan kepercayaan terhadap merek. Sebuah logo mempunyai ekuitas merek yang positif ketika konsumen dapat menilai positif sebuah produk dan bagaimana proses produk tersebut dipasarkan ketika logo itu dilihat oleh konsumen. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pengaruh perubahan logo (rebranding) Danone terhadap ekuitas merek AQUA. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah responden sebanyak 96 orang konsumen AQUA yang berusia 20-25 tahun dan berdomisili di Jakarta Pusat. Data primer dikumpulkan dengan menyebar kuesioner berupa google form. Pengolahan data dilakukan dengan bantuan software SPSS 20. Hipotesis pada peneliatian ini adalah perubahan logo (rebranding) Danone berpengaruh pada ekuitas merek AQUA. Hasil penelitian menunjukkan hubungan yang linear, memiliki koefisien yang positif dan variabel perubahan logo (rebranding) berpengaruh kuat terhadap variabel ekuitasmerek.