Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENERAPAN MODELPEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA SISWA SEKOLAH DASAR PADA MATERI SUMBER DAYA ALAM Yudi Budiarti; Fanny Sumirat; Astina Kusuma Murti
Pedagogik : Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 9 No 1 (2021): PEDAGOGIK : Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Publisher : Universitas Islam 45 Bekasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33558/pedagogik.v9i1.2995

Abstract

Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) adalah pemberian pengalaman belajar kepada siswa yang menekankan pada pengalaman langsung, agar siswa memperoleh pemahaman yang lebih mendalam tentang alam sekitar. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) di sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan proses analisis data lebih menekankan pada penyimpulan perbandingan tinjauan pustaka dari beberapa jurnal ilmiah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dapat meningkatkan hasil belajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), selain itu dapat mengarahkan siswa menjadi aktif, melatih kerjasama dan tanggung jawab dalam kelompok sehingga dapat membangun rasa percaya diri siswa dan memotivasi siswa untuk saling meningkatkan perolehan poin kelompoknya. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model Teams Games Tournament (TGT) dijadikan sebagai solusi untuk meningkatkan hasil belajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) di sekolah dasar.