Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran kepala Desa dalam meningkatkan pembangunan Desa di Desa Baliara. Untuk menjawab pertanyaan ini dilakukan analisis deskriptif kualitatif Informan dalam penelitian ini berjumlah 14 orang, dimana aparatur Desa terdiri dari 7 orang, 2 tokohmasyarakat dan 4 orang masyarakat Desa Baliara Selatan dan kepala Desa sebagai informan kunci. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kepala Desa telah menjalankan perannya sebagai motivator di mana Kepala Desa selalu memberikan motivasi serta masukan-masukan dan dukungan dengan memberi semangat kepada warga dan aparatur pemerintah di kantor desa, selain dari pada itu kepala desa adalah seorang pemimpin yang mempunyai rasa tanggung jawab yang tinggi kepada masyarakat desa, peran sebagai fasilitator dalam hal menfasilitasi atau melengkapi kebutuhan yang di perlukan dalam proses pembangunan belum cukup maksimal karena dari hasil wawancara di atas ada sebagian warga yang mengeluh tidak mendapatkan bantuan dimana warga yang mendapatkan bantuan itu hanya masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan sedangkan masyarakat yang berprofesi lain tidak mendapatkan bantuan seperti petani tidak mendapatkan bantuan dan nelayan mendapatkan bantuan berupa mesin katinting yang bertujuan untuk agar dapat meningkatkan perekonomian warga dan juga memudahkan atau meringankan pekerjaan nelayan, peran sebagai mobilisator dan juga pembangunan Desa yang berupa perbaikan Desa, perbaikan deker, perbaikan tapal batas, sumur bor dan juga bantuan mesin untuk nelayan.