Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hubungan Informasi Tentang LGBT di Pelayanan Kesehatan dengan Stigma LGBT pada Mahasiswa Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta Amilya Pradita
Jakiyah: Jurnal Ilmiah Umum dan Kesehatan Aisyiyah Vol. 4 No. 2 (2019)
Publisher : Program Studi Kebidanan Politeknik Aisyiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35721/jakiyah.v4i2.35

Abstract

Pendahuluan : Informasi kesehatan memiliki pengaruh untuk mengarahkan opini masyarakat. LGBT merupakan salah satu kelompok masyarakat yang terus mendapatkan stigma dari masyarakat. Stigma terhadap kaum LGBT berdampak pada memburuknya kondisi psikologis mereka, seperti hilangnya rasa percaya diri, stress, depresi, cemas dan bahkan keinginan untuk bunuh diri.Tujuan penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan informasi tentang LGBT di pelayanan kesehatan dengan stigma LGBT pada mahasiswa Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta tahun 2016.Metode Penelitian : Metode penelitian ini menggunakan desain cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah 120 mahasiswa semester IV prodi DIV Bidan pendidik di Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. Tekhnik pengambilan sampel adalah total populasi. Pengambilan data menggunakan kuesioner, analisis data menggunakan Kendall tau.Hasil Penelitian : Hasil uji statistik didapatkan nilai koefisien korelasi sebesar -0,166 dengan taraf signifikan 0,017 (α<0,05)Kesimpulan : Ada hubungan yang rendah informasi tentang LGBT di pelayanan kesehatan dengan stigma LGBT pada mahasiswa semester IV prodi DIV Bidan Pendidik di Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta.