Penelitian ini didasari pentingnya pemahaman konsep dalam pembelajaran matematika. Melalui pemahaman konsep matematis akan membuat siswa menjadi lebih mudah untuk memahami pelajaran matematika. Manfaat penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan pemahaman konsep siswa. Siswa perlu dibekali pemahaman konsep sebagai kemampuan dasar untuk mencapai kamampuan yang lainnya. Secara umum soal pada materi peluang sering berbentuk soal cerita yang membutuhkan kemampuan siswa untuk memahami konsepnya terlebih dahulu sebelum mengerjakan. Soal yang diberikan selalu memiliki permasalahan yang berbeda disetiap soal. Sehingga dibutuhkan pemahaman konsep terlebih dahulu untuk menentukan penyelesaian soal tersebut. Metode penelitian yaitu deskriptif kuantitatif. Subjek penelitian berjuamlah 28 siswa SMP Negeri 2 Sabak Auh Kabupaten Siak. Teknik pengumpulan data berupa soal tes kemampuan pemahaman siswa. Melalui penjabaran setiap indikator pemahaman konsep diperoleh tingkat kemampuan pemahaman konsep pada materi peluang sangat baik. Hasil analisis deskriptif melalui tabel perolehan rata-rata dengan persentase 70,22% dengan kategori tinggi, dapat dikatakan bahwa siswa memiliki tingkat pemahaman konsep yang lumayan baik. Perolehan data dari penjabaran masing-masing indikator hanya terdapat satu indikator dengan kriteria rendah, sedangkan yang lainnya masuk kategori cukup, tinggi dan sangat tinggi. Indikator yang sangat tinggi yaitu indikator kedua kemampuan siswa dalam mengidentifikasi contoh dan bukan contoh dengan persentase rata-rata 86,92%. Kesimpulan dari penelitian ini secara keseluruhan telah memenuhi rata-rata dari indikator pemahaman konsep dengan kategorikan tinggi.