Joko Susanto
SMP Negeri 1 Muara Wahau

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KOMITMEN GURU DALAM PENINGKATAN KINERJA DI SMP NEGERI I MUARA WAHAU Joko Susanto
Jurnal Ilmu Manajemen dan Pendidikan Vol. 1 No. 1 (2021)
Publisher : Magister Manajemen Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (658.121 KB) | DOI: 10.30872/jimpian.v1i1.462

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1)Bagaimana Komitmen Guru dalam Peningkatan Kinerja di SMP Negeri Muara Wahau Kabupaten Kutai Timur. 2)Bagaimana kendala yang dihadapi guru dalam peningkatan kinerja diSMP Negeri Muara Wahau Kabupaten Kutai Timur. 3) Bagaimana solusi yang dilakukan oleh guru dalam mengatasi kendala dalam peningkatan kinerja di SMP Negeri Muara Wahau Kabupaten Kutai Timur. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus. Lokasi penelitian adalah di SMP Negeri Muara Wahau Kabupaten Kutai Timur. Dalam kaitannya dengan lokasi penelitian ini, peneliti memilih Komitmen Guru dalam peningkatan kinerja di SMP Negeri Muara Wahau Kabupaten Kutai Timur sebagai lokasi penelitian dengan pertimbangan di SMP Negeri ini dianggap paling baik dan bermutu di Kabupaten Kutai Timur. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif sehingga dalam hal ini terdapat dua sumber data, yaitu sumber data utama ( data primer ) dan sumber data pendukung ( data skunder ). Kepala Sekolah, Guru, TU dan siswa. Selain itu, dokumen-dokumen dan arsip-arsip yang dianggap penting bagi penelitian ini juga akan menjadi sumber data pendukung. Hasil penelitian menunjukkan dalam Komitmen Guru dalam Peningkatan Kinerja di SMP Negeri 1 Muara Wahau meliputi: 1). Komitmen Guru dalam Peningkatan Kinerja, 2). Faktor-faktor yang Mempengaruhi Komitmen Guru, 3). Penilaian terhadap Komitmen Guru, 4). Pengaruh Lingkungan Kerja terhadap Komitmen Guru, dan 5). Pengaruh Tingkat Komitmen Guru terhadap Peningkatan Kinerja Guru. Kendala terhadap Pelaksanaan Komitmen Guru dalam Peningkatan Kinerja meliputi 1). Rendahnya Semangat Kerja, 2). Kendala yang Berkesinambungan, 3). Komitmen dalam Melaksanakan Kegiatan Akademik Sekolah, 4). Kepemimpinan Kepala Sekolah, dan 5). Sarana dan Prasarana. Solusi terhadap Kendala Pelaksanaan Komitmen guru dalam Peningkatan Kinerja meliputi: 1). Fungsi Kepala Sekolah sebagai Motivator, 2). Evaluasi Kinerja, 3). Peningkatan Kedisiplinan, 4). Meningkatkan Peran Kepala Sekolah sebagai Manajer, dan 5). Menyediakan dan Melengkapi Fasilitas. Upaya tersebut bisa dikatakan efektif dalam meningkatkan kinerja guru sebab kinerja guru menjadi lebih baik dan tertib baik mulai dari merencanakan, melaksanakan pembelajaran hingga evaluasi/ penilaian pembelajaran.