Fatchul Hijrih, Fatchul
Magister Teknik Informatika STMIK AMIKOM Yogyakarta

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Desain Arsitektur Enterprise Application Integration (EAI) Sebagai Middleware Untuk Aplikasi Pemerintah (E-Government) Prasetyo, Taufan Harry; Hijrih, Fatchul
Proceedings Konferensi Nasional Sistem dan Informatika (KNS&I) 2015
Publisher : Proceedings Konferensi Nasional Sistem dan Informatika (KNS&I)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (446.636 KB)

Abstract

Pemerintah telah memiliki banyak layanan E-government bagi masyarakatnya, namun layanan ini seolah berdiri sendiri, belum terintegrasi. Aplikasi E-KTP, SIM (Polri), Layanan kesehatan (BPJS) dan aplikasi layanan pemerintah lainnya seharusnya dapat terintegrasi dengan baik untuk meningkatkan kinerja pelayanan publik. Oleh karenanya diperlukan sebuah arsitektur Enterprise Application Integration (EAI) sebagai middleware untuk mengintegrasikan berbagai macam aplikasi yang sudah ada. Kolaborasi antar aplikasi dan layanan akan sangat beragam sehingga memerlukan middleware yang bisa beradaptasi dengan banyaknya perbedaan kebutuhan. Paper ini memberikan sebuah arsitektur dalam membangun sebuah middleware sebagai fungsi dari EAI. Performa, multi-agent, fleksibilitas layanan serta keamanan menjadi syarat mutlak dari middleware untuk pemerintahan. Untuk mendesain arsitektur middleware digunakan pendekatan interoperability. Dengan kemampuan interoperability yang baik, maka pertukaran dan pengintegrasian data dapat dilakukan. EAI/middleware untuk pemerintah memiliki beberapa point kritis yang perlu di perhatikan seperti faktor keamanan, interoperability, perubahan kebutuhan serta beragamnya layanan. Manajemen user, keamanan akses, manajemen layanan, multi platform web-service, pertukaran data, enkripsi XML/JSON merupakan komponen dari middleware yang penting dalam EAI untuk E-Government
Analisis Fitur M-Ticketing PT. Kereta Api Indonesia Sebagai Bagian Dari Customer Relation Management (CRM) Hijrih, Fatchul; Prasetyo, Taufan Harry
Proceedings Konferensi Nasional Sistem dan Informatika (KNS&I) 2015
Publisher : Proceedings Konferensi Nasional Sistem dan Informatika (KNS&I)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (569.276 KB)

Abstract

Sebagai perusahaan jasa tranportasi darat yaitu kereta api, PT. Kereta Api Indonesia perlu memperhatikan aspek pelayanan terhadap pelanggan dengan memperhatikan fitur-fitur Customer Relation Management dalam membuat dalam membuat aplikasi-aplikasi yang berhubungan langsung dengan pelanggan, salah satunya m-ticketing. Kemunculan m-ticketing KAI saat ini digunakan sebagai alat penjualan tiket saja. Hal ini dapat terlihat dari menu atau fitur-fitur yang disematkan kedalam aplikasi tersebut. Adanya fasilitas ulasan pengguna pada layanan playstore Google sebagai wadah aplikasi tersebut untuk dapat diunduh dan diinstall pada smartphone berbasis android, dapat dilakukan observasi keluhan pengguna terhadap aplikasi tersebut. Sehingga pihak KAI dapat melakukan perbaikan terhadap fitur maupun kelancaran pengguna dalam melakukan transaksi pembelian tiket dengan memanfaatkan aplikasi tersebut. Metodologi yang dilakukan dalam penelitian ini. Dengan melakukan observasi ulasan pengguna, fitur dan menu pada aplikasi m-ticketing KAI, sebagai alat penjualan tiket secara online. Hasil dari observasi dari ulasan pengguna dan fitur dipadukan kepada aspek-aspek fitur yang dibutuhkan dalam CRM. Kemudian ditambahkan fitur-fitur dalam aplikasi tersebut untuk memenuhi aspek-aspek yang dibutuhkan dalam CRM
Peningkatan Layanan Koleksi Digital Institutional Repository (IR) dengan EPRINTS di Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Hijrih, Fatchul
Pustakaloka Vol 8, No 2 (2016)
Publisher : STAIN Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21154/pustakaloka.v8i2.678

Abstract

Penelitian ini akan menjawab persoalan penumpukan koleksi digital dalam bentuk CD yang berisi file hasil karya civitas akademika UIN Sunan Kalijaga yang berupa hasil tugas akhir mahasiswa yang menempuh jenjang Diploma III, Strata I dan Strata II serta karya ilmiah yang dihasilkan dari penelitian dosen maupun lembaga penelitian namun tidak dapat dilayankan dengan baik. Faktor yang paling berpengaruh adalah kurangnya sumber daya manusia yang dimiliki perpustakaan dan media penyimpanan yang mudah rusak jika digunakan berulang-ulang. Selain itu, Kemunculan Webometric Repository sebagai tolak ukur penilaian penggunaan hasil karya ilmiah di institusi pendidikan perguruan tinggi  dengan tehnik penilaian terbagi menjadi empat katagori yaitu : Size sebesar 20 persen, Visibility dengan komposisi 50 persen, Rich Files sebesar 15, dan Scholar 15 persen. Hal ini menjadikan setiap perpustakaan di institusi pendidikan perguruan tinggi berlomba-lomba untuk memperbaiki mutu layanan institutional repository digital yang dimiliki. Solusi dari permasalahan tersebut adalah dengan memanfaatkan kemajuan teknologi informasi saat ini, yaitu dengan membangun institutional repository (IR) menggunakan EPrints sebagai platform manajemen koleksi dan layanan koleksi digital.  EPrints dipilih sebagai platform content management system untuk repositori digital karena dapat memudahkan pemustaka untuk mengakses konten digital UIN Sunan Kalijaga dan mengangkat posisi perpustakaan UIN Sunan Kalijaga di rangking webometric repository.