Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Analisa Gula Kristal Putih Secara Cepat Menggunakan Near Infrared Spectroscopy Opal Priya Wening
Indonesian Sugar Research Journal Vol 1, No 2 (2021): Indonesian Sugar Research Journal
Publisher : Pusat Penelitian Perkebunan Gula Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (623.091 KB) | DOI: 10.54256/isrj.v1i2.54

Abstract

Near infrared spectroscopy (NIRS) merupakan metode alternatif untuk menganalisa parameter sampel yang lebih cepat. Pada penelitian ini, NIRS akan digunakan sebagai penentuan kualitas gula kristal putih (GKP) dengan parameter penting seperti pol, warna, susut pengeringan, dan berat jenis butiran. Sampel gula yang digunakan berasal dari laboratorium P3GI. Instrumen NIRS menggunakan FOSS XDS rapid content analysis, kemudian model yang dibangun menggunakan metode kalibrasi partial least square (PLS). Hasil NIRS dievaluasi dengan standar: nilai korelasi R2 dan r2 yang mendekati 1, error SEC yang rendah, dan rasio RPD yang tinggi. Penelitian menghasilkan nilai untuk pol (%): R2 = 0,970, SEC = 0,023, r2 = 0,496, RPD = 1,152; warna (IU):  R2 = 0,970, SEC = 12,305, r2 = 0,757, RPD = 1,529; susut pengeringan (%): R2 = 0,973, SEC = 0,004, r2 = 0,789, RPD = 1,601; dan berat jenis butiran (mm): R2 = 0,954, SEC = 0,038, r2 = 0,407, RPD = 0,997. Berdasarkan hasil evaluasi tersebut metode NIRS berpotensi sebagai analisa kualitas gula kristal putih dengan model yang dibangun tergolong sebagai pendahuluan.
Prediksi Unsur Hara Sampel Tanah Menggunakan Near Infrared Spectroscopy Opal Priya Wening; Risvan Kuswurjanto
Indonesian Sugar Research Journal Vol 3, No 1 (2023): Indonesian Sugar Research Journal
Publisher : Pusat Penelitian Perkebunan Gula Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54256/isrj.v3i1.88

Abstract

Penentuan karakteristik dan konsentrasi unsur hara tanah perlu dilakukan metode analisa untuk perlakuan lahan serta ketepatan dosis dan jenis pemupukan dalam optimalisasi produktivitas tanaman. Metode alternatif analisis kandungan sampel secara cepat, efektif, ramah lingkungan, dan tidak merusak sampel dapat menggunakan near infrared spectroscopy (NIRS). Sampel yang digunakan berasal dari Laboratorium Tanah, P3GI. Parameter yang digunakan sebagai perkiraan kandungan yaitu pH, nitrogen (N, %), fosfat (P2O5, ppm), dan kalium (K2O, ppm). Sebanyak 64 sampel tanah digunakan untuk kalibrasi dan 30% untuk validasi. Spektrum NIRS diperoleh dari FOSS XDS rapid content analysis (400 – 2.400 nm, reflectance mode) dan pengolahan data statistik menggunakan vision software dengan model yang dibangun berdasarkan partial least square (PLS). Penelitian ini didapatkan hasil evaluasi bahwa model yang dibangun untuk memprediksi parameter pH (R2 = 0,951; r2 = 0,511; SEP = 1,428; RPD = 1,440; consistency = 22,321%; dan  = 0,1776) dan nitrogen R2 = 0,767; r2 = 0,665; SEP = 0,025; RPD = 1,749; consistency = 97,745%; dan  = 0,0131) performanya masih cukup baik, sedangkan lainnya masih kurang. Berdasarkan hasil evaluasi tersebut, NIRS memiliki potensi sebagai metode analisa kualitas tanah namun model yang dibangun masih perlu ditingkatkan keakuratanya.