Kimia merupakan pelajaran yang tak lepas dari kegiatan praktikum. Oleh karena itu, pengetahuan peserta didik akan alat laboratorium sangat penting. Peserta didik akan terampil melakukan percobaan apabila mempunyai pengetahuan awal tentang alat seperti nama alat, fungsi alat, serta cara menggunakannya. Percobaan akan terhambat apabila peserta didik tidak memiliki pengetahuan akan alat. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan pengetahuaan alat praktikum kimia peserta didik SMA Kristen Abdi Wacana. Bentuk penelitian ini berupa penelitian deskriptif dengan metode penelitian deskriptif kuantitatif dengan bentuk studi kasus. Sampel dalam penelitian ini yaitu siswa kelas XI IPA SMA Kristen Abdi Wacana yang berjumlah 20 orang. Instrumen penelitian berupa soal uji pengetahuan alat praktikum yang diberikan melalui aplikasi Google form, dengan indikator soal yang diberikan untuk menguji pengetahuan alat praktikum ada tiga, yaitu dapat menyebutkan nama, menyebutkan fungsi, dan menjelaskan cara penggunaan alat praktikum tersebut. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah teknik pengukuran. Hasil penelitian diperoleh bahwa rata-rata persentase untuk indikator menyebutkan nama alat 95,62%, menyebutkan fungsi alat 83,12%, dan menjelaskan cara penggunaan 52,5%. Berdasarkan hasil tersebut, maka dapat disimpulkan secara keseluruhan pengetahuan peserta didik SMA Kristen Abdi Wacana terhadap alat praktikum kimia adalah baik (B) dengan nilai rata-rata 77.