Ani Safitri
UKIA Bogor

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN MELALUI PELATIHAN TATA RIAS UNTUK MENUMBUHKAN MINAT BERWIRAUSAHA DI BUKIT MEKAR WANGI Dena Aryanti; Ani Safitri
Jurnal Pendidikan Sepanjang Hayat Vol 5 No 2 (2022)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perempuan masih terfokuskan pada kegiatan non-ekonomi yaitu berperan sebagai mengurus rumah tangga salah satunya di Bukit Mekar Wangi. Pemberdayan melalui pelatihan tata rias tidakhanya mengasah keterampilan akan tetapi juga sebagai salah satu hal yang dapat mendukung kemandirian perempuan secara ekonomi. Pelatihan tata rias di Bukit Mekar Wangi ini diharapakan dapat menumbuhkan minat berwirausaha dibidang tata rias sehingga hal ini menjadi solusi mengatasi kemiskinan. Penggunaan metode kualitatif yang bersifat deskrptif digunakan dalam penelitian ini. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan tiga tahap yaitu pelaksanan pelatihan, dokumentasi dan wawancara yang dilakukan dengan 6 orang subjek penelitian. Teknik analisis data yaitu berdasarkan model analisa interaktif, terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.Dari Hasil penelitian awal dilapangan menunjukan minat berwirausaha yang dimiliki peserta sangat minim, hal ini dikarenakan mereka belum menguasai keterampilan tata rias, namum seiiring berjalannya pelatihan mereka terlihat antusias dan bersemangat dalam mengikuti pelatihan, hal ini menumbuhkan minat dalam berwirausaha.  Peneliti menemukan beberapa faktor pendukung dan penghambat tumbuhnya minat berwirausaha. faktor penghambat yaitu kemampuan menerima pelatihan peserta didik berbeda-beda, perbedaan ini menyebabkan peserta didik masih ragu untuk memulai minat berwirausah peserta didik merasa belum siap untuk membuka usaha. Sedangkan faktor pendukung kebutuhan memenuhi ekonomi keluarga. Dalam menumbuhkan minat berwirausaha terutama kaum perempuan dibutuhkan faktor pendukung lainnya seperti keluarga dan lingkungan selain itu untuk menumbuhkan minat berwirausaha masyarakat, pemerintah perlu memberikan pengetahuan dan pandangan mengenai bidang kewirausahaan