Nyoman Suadnyana Pasek, Nyoman Suadnyana
Program Magister Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Published : 9 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Journal of Educational Study

Pengaruh Return on Asset, Debt to Equity Ratio, dan Dividend Payout Ratio Terhadap Harga Saham Perusahaan Sub Sektor Farmasi di Bursa Efek Indonesia Periode 2020-2024 Astawa, Putu; Yuniarta, Gede Adi; Pasek, Nyoman Suadnyana
Journal of Educational Study Vol. 4 No. 2 (2024): December
Publisher : English Education Department STKIP Agama Hindu Singaraja

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Return On Asset (ROA), Debt to Equity Ratio (DER), dan Dividend Payout Ratio (DPR) terhadap harga saham perusahaan sub sektor farmasi di BEI periode 2020-2024. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 13 perusahaan. Teknik pengumpulan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dengan beberapa kriteria sehingga diperoleh sampel sebanyak 7 perusahaan. Teknik pengumpulan data yaitu studi kepustakaan dan studi dokumen. Analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dengan bantuan software SPSS versi 26. Hasil analisis menunjukkan bahwa ROA tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham perusahaan farmasi karena memiliki nilai signifikan 0,086 > 0,05 dan t hitung sebesar 1,778 < t tabel 2,032., DER tidak berpengaruh signifikan karena memiliki nilai signifikan 0,644 > 0,05 dan t hitung sebesar 0,467 < t tabel 2,032, DPR berpengaruh signifikam karena memiliki nilai signifikan 0,000 < 0,05 dan t hitung sebesar 9,466 > t tabel 2,032, serta ROA, DER, dan DPR secara simultan berpengaruh signifikan terhadap harga saham dengan nilai signifikansi uji F sebesar 0,000 < 0,05. Nilai koefisien determinasi (R²) sebesar 0,79.