Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Yuk Belajar PKn Menjadi Sebuah "Alat" Bagi Guru PKn Dalam Mengembangkan Cara Mengajar dan Belajar Peserta Didik Di Era Pandemi Desi Afianti Rahmi
JURNAL JENDELA PENDIDIKAN Vol. 2 No. 03 (2022): Jurnal Jendela Pendidikan: Edisi Agustus 2022
Publisher : CV. Jendela Edukasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57008/jjp.v2i03.249

Abstract

Tujuan program kegiatan Yuk Belajar PKn ini yaitu untuk mengembangkan cara mengajar dan belajar peserta didik di era pandemi dan sebagai "alat" bantu bagi guru PKn dalam mencapai pembelajaran terbaik dan efektif bagi pembelajaran dalam jaringan (online) dan  luar jaringan (offline) bagi pesera didik  kelas XII SMAN 1 Tamansari Bogor. Program kegiatan ini dilakukan dengan terintegrasi antara Youtube dan Google Classroom sebagai wadah untuk mudah mengaksesnya. Fitur yang diberikan Yuk Belajar PKn (yang sudah terintegrasi dengan Google Classroom) bagi siswa: Video Pembelajaran, Materi PKn dalam Powerpoint, Rangkuman dan  berbagai quiz evaluasi yang bisa diakses kapanpun di manapun. Cara belajar menggunakan Yuk Belajar PKn yang sudah terintegrasi: Minggu pertama (Siswa diberikan materi berupa Video, Ppt dan rangkuman. Minggu kedua adalah melanjutkan sub pematerian sampai sub pematerian anggap selesai. Minggu ketiga  adalah Ulangan harian, karena sudah mendapatkan materi yang mudah diakses. Minggu keempat adalah pengulangan, sehingga siswa lebih nyaman dalam mengakses materi pembelajaran.