Dwi Rahmawati Dwi Rahmawati
STIKes Mirra Husada Karanganyar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hubungan Kelengkapan Informasi Medis dengan Keakuratan Kode Diagnosis Typhoid Fever di Rumah Sakit Umum Jati Husada Karanganyar Dwi Rahmawati Dwi Rahmawati
Indonesian Journal of Health Information Management Vol. 2 No. 3 (2022)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mitra Husada Karanganyar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54877/ijhim.v2i3.88

Abstract

Berdasarkan survei WHO (2012) typhoid fever merupakan salah satu penyakit menular tertinggi di Indonesia dengan angka kejadian 600.000 – 1,3 juta setiap tahunnya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan kelengkapan informasi medis dengan keakuratan kode diagnosis typhoid fever di RSU Jati Husada Karanganyar. Jenis penelitian yang digunakan adalah observasional analitik dengan metode observasi dan wawancara dengan menggunakan pendekatan retrospektif. Populasi dalam penelitian ini yaitu dokumen rekam medis rawat inap tahun 2021 dengan jumlah 212. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling dengan besar sampel 54 dokumen rekam medis. Persentase akurasi kode diagnosis typhoid fever pada dokumen rekam medis rawat inap di RSU Jati Husada Karanganyar tahun 2021 menunjukkan angka keakuratan 88,9 % (48 dokumen) dan ketidakakuratan 11,1% (6 dokumen). Kelengkapan informasi medis terdapat 88,9 % (48 dokumen) dan ketidaklengkapan informasi medis yaitu 11,1% (6 dokumen). Berdasarkan hasil uji statistik menggunakan SPSS menghasilkan nilai p = 0,000 < 0,05. Kesimpulannya adalah Hₒ ditolak yang berarti ada hubungan kelengkapan informasi medis dengan keakuratan kode diagnosis typhoid fever di RSU Jati Husada Karanganyar tahun 2021. Kata Kunci : Informasi Medis, Keakuratan Kode, Typhoid Fever