Permasalahan dalam penelitian ini adalah pemahaman siswa dalam proses pembelajaran yang masih rendah dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS di kelas VIII yang tergolong masih rendah, sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan metode pembelajaran sosiodrama terhadap pemahaman belajar IPS siswa pada materi interaksi sosial dan kehidupan sosial dikelas VIII MTS Assalaam dan untuk mengetahui apakah penerapan metode sosiodrama dapat meningkatkan pemahaman belajar IPS. Penelitian ini dilakukan di MTs Assalaam Mataram.Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu quasi eksperimen dengan desain Nonequivalent control group design. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan Materi rujukan kelas VIII Semester satu kurikulum K13. Sampel pada penelitian ini ada 2 kelas yang terdiri dari 53 siswa yaitu kelas VIII A sebagai kelas eksperimen yang berjumlah 27 siswa dan kelas VIII B sebagai kelas kontrol yang berjumlah 26 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu instrumen observasi untuk mengukur aktivitas siswa dan instrumen tes objektif berupa pilihan ganda untuk mengukur hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan metode pembelajaran sosiodrama/bermain peran (role playing) mempunyai perbedaan yang signifikan. Data dalam penelitian ini dianalisis menggunakan analisis kovariat (ANCOVA) dengan bantuan SPSS 22. Sebelum dilakukan analisis kovarian terlebih dahulu dilakukan uji prasyarat yang terdiri dari uji normalitas dan homogenitas. Berdasarkan analisis data yang dilakukan hasil uji ANCOVA pada aktivitas menunjukkan bahwa nilai sig yang diperoleh yaitu 0,002 sehingga 0,0020,05, sedangkan hasil analisis ANCOVA pada hasil belajar menunjukkan bahwa nilai sig. yang diperoleh yaitu 0,024 sehingga nilai sig. 0,0240,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode pembelajaran sosiodrama dapat meningkatkan pemahaman siswa dan hasil belajar.