Hayatuddiniyah Hayatuddiniyah
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Banjar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL PERPUSTAKAAN DI ERA DISRUPSI 4.0 Hayatuddiniyah Hayatuddiniyah
Publication Library and Information Science Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : UPT. Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/pls.v6i1.5684

Abstract

Perpustakaan di Era disrupsi 4.0 memberikan banyak tantangan sekaligus mengalami banyak perubahan, sehingga perpustakaan membutuhkan pemimpin yang mampu membawa perubahan ke arah yang lebih baik sesuai dengan keadaan yang tengah dihadapi yakni era disrupsi 4.0. Artikel ini bertujuan untuk mengetahui kepemimpinan perpustakaan di era disrupsi 4.0 berdasarkan teori kepemimpinan transformasional. Metode yang digunakan dalam artikel ini adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam artikel ini menggunakan teknik observasi dan studi pustaka. Adapun hasil yang ada dalam artikel ini adalah perpustakaan di era disrupsi 4.0 memerlukan pemimpin yang mampu menginspirasi dan meyakinkan pengikutnya (pustakawan) terhadap pentingnya perpustakaan bertahan di tengah arus perkembangan teknologi informasi, atau disebut dengan era disrupsi 4.0. Pemimpin tersebut adalah pemimpin dengan konsep kepemimpinan transformasional, yakni (1) pemimpin yang mampu menjadi seorang pembelajar seumur hidup; (2) pemimpin yang memiliki visi yang mampu meyakinkan bawahannya; (3) pemimpin yang mampu menjadi fasilitator dan aktor sekaligus dalam melakukan pekerjaan perpustakaan; (4) pemimpin yang mampu menjadi pusat inspirasi dan motivasi bahawannya (pustakawan); (5) pemimpin yang mampu meningkatkan intelektual atau menstimulasi intelektual pustakawannya.