Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengaruh Kualitas Layanan Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Hotel Graha Indah Parepare Andi Alfianto; Anugrah Ilahi
Jurnal Mirai Management Vol 7, No 3 (2022)
Publisher : STIE AMKOP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/mirai.v7i3.2896

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah dimensi dalam kualitas layanan yaitu tangible, reliability, responsiveness, assurance,dan empathy berpengaruh terhadap kepuasan konsumen Hotel Graha Indah Parepare dan menganalisis faktor yang paling dominan dalam mempengaruhi kepuasan konsumen Hotel Graha Indah Parepare. Populasi dalam penelitian ini adalah para tamu yang menginap di Hotel Graha Indah Parepare. Sampel yang diambil sebanyak 60 responden dengan menggunakan teknik insidental sampling, yaitu teknik penentuan sampel berdasarkan kebetulan, yaitu siapa yang kebetulan bertemu dengan peneliti dapat dijadikan sampel jika di anggap cocok. Hasil penelitian, diperoleh persamaan regresi sebagai berikut :mY = -8,731+1,203X1 – 0,882X2 – 0,511X3 + 1,176X4 + 0,385 + e. Selain itu, dengan uji F dilihat bahwa kualitas layanan memiliki pengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen dengan tingkat signifikan sebesar 0,004 < dari 0,05. Namun berdasarkan uji T, dari semua variabel kualitas layanan, hanya variabel empathy (X4) = 0,02 yang memiliki pengaruh signifikan terhadapan kepuasan konsumen dan variabel lainnya berpengaruh tidak signifikan terhadap kepuasan konsumen dengan tingkat signifikan reliability (X1) = 0,13, responsiveness (X2) = 0,14, assurance (X3) = 0, 245, dan tangible (X5) = 0,338. Kata kunci : Kualitas Pelayanan, Layanan Jasa, Kepuasan Konsumen,
Peningkatan Kemampuan Bahasa Anak Usia 4-5 Tahun Melalui Metode Bercerita dengan Media Pop-Up Book Tematik Anugrah Ilahi
Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Indonesia Vol. 2 No. 1 (2025): Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Indonesia
Publisher : YAYASAN YASZOY CAYAHA NUSANTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71049/t1xdcq27

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berbahasa anak usia 4-5 tahun melalui metode bercerita dengan menggunakan media buku pop-up berbasis tematik. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari 2 siklus, yaitu siklus I dan II. Subjek penelitian ini adalah seluruh anak kelompok A yang terdiri dari 8 anak laki-laki dan 6 anak perempuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan berbahasa anak antara pra siklus, siklus I dan siklus II mengalami peningkatan yang signifikan. Pada pra siklus diperoleh rata-rata presentase sebesar 27% dimana 11 anak berada pada kategori belum berkembang (BB), dan 3 anak berada pada kategori mulai berkembang (MB). Kemudian setelah diberikan tindakan pada siklus I diperoleh presentase rata-rata sebesar 45%, dimana 7 anak berada pada kategori mulai berkembang (MB), dan 7 anak berada pada kategori berkembang sesuai harapan (BSH), sedangkan pada siklus II diperoleh presentase rata-rata sebesar 80%, dimana 1 anak masih pada kategori mulai berkembang (MB), 2 anak pada kategori berkembang sesuai harapan (BSH), dan 11 anak pada kategori berkembang sangat baik (BSB). Hasil tersebut menunjukkan bahwa pembelajaran melalui metode bercerita dengan menggunakan media pop-up book dapat meningkatkan kemampuan berbahasa anak.