Febriyanti Febriyanti
Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

INSTING (INOVASI PLASTIK DARI TEPUNG NASI AKING ) DENGAN PENGUAT ALAMI KITOSAN DAN ASAM OLEAT Mochamad Briyan Ramadhan; Fika Oktavia; Febriyanti Febriyanti
PROSIDING SEMINAR NASIONAL LPPM UMP Vol 1 (2019): PROSIDING SEMINAR NASIONAL LPPM UMP 2019
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (848.844 KB)

Abstract

Dewasa ini, kebutuhan plastik di masyarakat semakin meningkat. sementara itu plastik yang masih banyak digunakan berbahan dasar minyak bumi. Meskipun plastik ini sangat mudah diproduksi dan memiliki harga yang terjangkau, namun plastik ini memiliki dampak negatif terhadap lingkungan yaitu sukar terdegradasi sehingga menyebabkan pencemaran lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komposisi yangterbaik dari berbagai uji diantaranya uji biodegradable dan uji mekanik untuk membuat plastik biodegradable. Pembuatan bioplastik ini menggunakan metode blending dan dikeringkan pada suhu 40ËšC selama 2 hari. Plastik biodegradable ini dibuat dengan pencampuran pati nasi aking dengan komposisi gliserol sebanyak 1ml, 2ml, 3ml, 4ml, sebagai plastisizer, dengan komposisi kitosan sebanyak 1gram, 1,5 gram, 2gram, 2,5ml, sebagai penguat alami dan asam oleat sebanyak dari berat nasi aking. Dengan komposisi seperti ini diharapkan mampu menghasilkan plastik yang bersifat biodegradable.