Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pengembangan UMKM di Masa Pandemi Bersama Nasyiatul Aisyiyah Moyudan melalui Digital Marketing Vella Lailli Damarwati; Annisa Krisridwany; Neva Valencia Eka Apriliana; Erlangga Jun Prasetya
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 4. Kapasitas Daya Saing Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan Badan Usaha Milik Desa (BU
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.54.944

Abstract

Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) memiliki peranan penting dalam pertumbuhan perekonomian masyarakat di Indonesia. UMKM memiliki kemampuan menyerap 97% dari total tenaga kerja yang ada. Namun pandemi Covid-19 saat ini telah membuat ketidakstabilan dalam pertumbuhan UMKM. Mayoritas pendapatan pelaku UMKM mengalami penurunan akibat kondisi pandemi Covid-19. Oleh karena itu dibutuhkan strategi untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi UMKM terutama selama pandemi Covid-19, salah satunya dengan penerapan konsep digital marketing. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk untuk memberikan pengetahuan tentang pentingnya pemanfaatan media online untuk digital marketing serta melakukan pelatihan bagaimana pemanfaatan media online seperti Whatsapp, Instagram, platform online lainnya dalam usaha digital marketing. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah ceramah untuk memberikan sosialisasi pentingnya pemanfaatan media sosial dalam digital marketing dan metode tutorial untuk pendampingan pelatihan pembuatan media sosial. Luaran yang dihasilkan adalah publikasi artikel di media massa, publikasi video di youtube, publikasi di seminar pengabdian masyarakat dan publikasi di prosiding atau jurnal pengabdian masyarakat.
Increased Knowledge of Natural Products for Maintaining Health and Training on Making Learning Media at ABA Jongke Kindergarten, Yogyakarta Annisa Krisridwany; Vella Lailli Damarwati; Zelmi Dwi Novita; Neva Valencia Eka Apriliana; Nita Fajar Maharani
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 2. Kreatifitas Pendidikan dan Pembelajaran di Sekolah dan Perguruan Tinggi
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.52.1026

Abstract

Tenaga pendidik memerlukan wawasan yang harus terus ditingkatkan untuk dapat diajarkan kepada peserta didik. Guru TK juga perlu penambahan edukasi terkait pemanfaatan bahan alam untuk kesehatan. Masa pandemi seperti saat ini tenaga pendidik memerlukan pelatihan khusus mengenai pembuatan media ajar. Kegiatan pengabdian dilakukan dengan metode penyuluhan dan pelatihan dengan praktek langsung membuat media bahan ajar menggunakan power point. Peningkatan pemahaman peserta pengabdian dilihat dari peningkatan nilai pre dan post test. Para peserta pengabdian mengalami peningkatan pemahaman dan ketrampilan dari materi yang telah diberikan. Materi penyuluhan diharapkan dapat menjadi salah satu bahan ajar yang dapat disesuaikan untuk anak usia dini dan ketrampilan membuat bahan ajar diharapkan dapat mendukung kegiatan belajar mengajar di masa pandemi
Sosialisasi Kesehatan Gigi dan Mulut Pada Anak Sekolah Dasar Negeri Margomulyo 1 Aurelia Calula Syahnaz Efendi; Keisha Zulfira; Muhammad Nur Anifan; Nadia Nur Utaminingsih; Neva Valencia Eka Apriliana; Nikita Salma Maulida; Sadhewa Chandra Ardhi Nugroho; Tita Ratya Utari
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 1 (2023): Semnas PPM 6 Tahun 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.61.1167

Abstract

Status kesehatan oral yang baik pada anak-anak sangat penting bagi perkembangan, kesehatan, dan kesejahteraannya. Kebersihan mulut merupakan salah satu standar penting untuk menjaga kesehatan mulut yang baik. Sebagian besar masyarakat (94,7%) saat ini sudah memiliki kebiasaan membersihkan gigi setiap hari. Akan tetapi, hanya 2,8% dari kelompok ini yang menyikat gigi dengan benar. Hasil survei yang dilakukan di Sekolah Dasar Negeri Margomulyo 1 menunjukkan bahwa mayoritas siswa memiliki kebiasaan membeli makanan manis tanpa diikuti kebiasaan menjaga kesehatan gigi dan mulut yang baik, sehingga perlu dilakukan kegiatan pengabdian terkait sosialisasi kesehatan gigi dan mulut. Tujuan pengabdian ini yaitu untuk meningkatkan pengetahuan siswa terkait kebiasaan yang menyebabkan masalah gigi dan mulut, bahaya yang terjadi jika tidak menjaga kebersihan gigi dan mulut, dan cara menggosok gigi dengan benar. Metode pengabdian yang digunakan yaitu survei dan observasi, sosialisasi, serta monitoring dan evaluasi. Hasil pengabdian yang telah dilakukan yaitu terjadi peningkatan pengetahuan terkait kesehatan gigi dan mulut pada anak SD Negeri Margomulyo 1. Peningkatan tersebut ditunjukkan pada hasil analisis statisktik sig. (2-tailed) bernilai 0,000 (sig. <0,05).