Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Aplikasi Monitoring Server dan Analisis Kualitas Menggunakan Model ISO 9126 Triyadi Triyadi
STRING (Satuan Tulisan Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 4, No 3 (2020)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (661.382 KB) | DOI: 10.30998/string.v4i3.5939

Abstract

Server’s role is very important. However, in reality, server does not run well because there are always disruption or disturbance in its hardware and software, requiring special and prompt handling them. The purpose of this research is to produce a server monitoring software by testing the quality of the software based on the standard ISO/IEC 9126 on the aspects of functionality, efficiency, reliability, and usability. The research uses a Research and Development (R&D) method with the development model of Rapid Application Development (RAD) consisting of Planning terms, Workshop Design and Implementation Phase. The result of test on the server monitoring application show that the functionality score is in a good category or fulfills the aspects of functionality and the test on aspects of efficiency using YSlow results in Grade A. The test on aspects of reliability using WAPT 8.5 reliability shows that the reliability score is in a good category or fulfills the aspects of reliability and the test on aspects of usability results in a good category.
Perancangan Sistem Pendukung Keputusan untuk Rekomendasi Penentuan Penerima Beasiswa Fauzan Natsir; Triyadi Triyadi; Redo Abeputra Sihombing
Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi Peradaban Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi Peradaban
Publisher : Prodi Sistem Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (280.254 KB) | DOI: 10.58436/jsitp.v3i2.1257

Abstract

Banyaknya pemohon beasiswa, menjadi tantangan tersendiri bagi pihak pengelola lembaga pendidikan untuk dapat memberikan suatu keputusan yang tepat, efektif dan efisien dalam pengelolaan data penerima besiswa yang benar-benar berhak menerima beasiswa. Masing-masing lembaga pendidikan pasti memiliki kriteria-kriteria untuk menentukan siapa yang akan terpilih untuk menerima beasiswa. Pembagian beasiswa dilakukan oleh beberapa lembaga untuk membantu seseorang yang kurang mampu ataupun berprestasi selama menempuh studinya. Untuk membantu penentuan dalam menetapkan seseorang yang layak menerima beasiswa maka dibutuhkan sebuah sistem pendukung keputusan. Implementasi sistem pendukung keputusan ini bertujuan untuk menentukan penerima beasiswa dan memberikan rekomendasi kepada pengambil keputusan berupa ranking calon penerima beasiswa berdasarkan bobot yang diperoleh oleh masing-masing calon penerima beasiswa. Berdasarkan hasil contoh kasus seleksi pada penelitian ini menunjukan bahwa hasil perhitungan menggunakan sistem sama dengan perhitungan manual. Sistem ini mampu memberikan rekomendasi pemberian beasiswa. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi pihak sekolah dalam menentukan beasiswa pada siswanya
PKM Pedampingan Revitalisasi Anggota Karang Taruna RT 10 RW 02 Tanjung Barat Jagakarsa Jakarta Selatan Pandu Pramarta; Kristiningsih Kristiningsih; Triyadi Triyadi
Abdi Jurnal Publikasi Vol. 1 No. 6 (2023): Juni
Publisher : Abdi Jurnal Publikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Program pemberdayaan masyarakat sangat penting untuk pembangunan dan pertumbuhan masyarakat. Salah satu program tersebut adalah Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Pedesaan Mandiri yang bertujuan untuk mempercepat penanggulangan kemiskinan dan memperluas kesempatan kerja di pedesaan. Contoh program pemberdayaan masyarakat lainnya adalah PKM Pedampingan Revitalisasi Anggota Karang Taruna RT 10 RW 02 Tanjung Barat Jagakarsa Jakarta Selatan. Program ini berkisar pada revitalisasi dan pemberdayaan anggota Karang Taruna, sebuah organisasi kepemudaan di Jakarta Selatan. Program ini memberikan pendampingan kepada anggota Karang Taruna RT 10 RW 02 Tanjung Barat Jagakarsa Jakarta Selatan, membantu mereka memperoleh keterampilan dan pengetahuan yang diperlukan untuk meningkatkan situasi ekonomi mereka dan meningkatkan partisipasi mereka dalam inisiatif pengembangan masyarakat. Melalui program ini, anggota Karang Taruna diberikan akses pelatihan dan pendampingan kewirausahaan yang memungkinkan mereka untuk mendirikan usaha kecil. Selain itu, program ini berfokus pada peningkatan kegiatan masyarakat yang berkontribusi terhadap pembangunan sosial, seperti inisiatif pelestarian lingkungan dan pemberdayaan pemuda. Melalui program pemberdayaan masyarakat seperti Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Pedesaan Mandiri dan PKM Pedampingan Revitalisasi Anggota Karang Taruna RT 10 RW 02 Tanjung Barat Jagakarsa Jakarta Selatan, kita dapat menciptakan peluang bagi individu dan masyarakat untuk berkembang dan meningkatkan kualitas hidupnya.