Suliyansyah
Universitas Palangka Raya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS KESULITAN BELAJAR MEMBACA PERMULAAN DI SEKOLAH DASAR Suliyansyah
Pendas : Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar Vol. 7 No. 2 (2022): Volume 07, Nomor 02, Desember 2022
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23969/jp.v7i2.6278

Abstract

Membaca salah satu dari empat keterampilan berbahasa diajarkan di sekolah. Kemampuan ini dibutuhkan untuk memahami berbagai informasi yang dibaca. Skor PISA 2018 kategori kemampuan membaca, Indonesia berada di peringkat ke 74 dari 79 negara. Menandakan bahwa kualitas pendidikan Indonesia berada di bawah negara-negara lain. Tiga putaran terakhir skor kemampuan membaca menurun dan mencapai angka terendah yaitu 371 poin, sama dengan skor PISA tahun 2000. Permasalahan siswa tentang belajar membaca sering tidak diketahui oleh guru. Siswa yang tidak lancar membaca akan kesulitan di kelas selanjutnya. Maka penting untuk mengetahui kesulitan belajar membaca permulaan. Tujuan penelitian mendeskripsikan masalah kesulitan belajar membaca permulaan di SD. Jenis kualitatif, metode systematic literature review. Subjek artikel penelitian relevan tentang kesulitan belajar membaca permulaan. Sumber google scholar, kata kunci “kesulitan belajar membaca permulaan". Tahun publikasi 2017-Agustus 2022. Kriteria inklusi artikel yaitu: 1) artikel penelitian berbahasa Indonesia; 2) artikel di jurnal Sinta 3, 2, dan 1; 3) subjek penelitian pada artikel adalah siswa dan guru. Hasil penelitian bahwa kesulitan belajar membaca permulaan di SD yaitu: 1) belum mengenal dan hafal setiap huruf dan kesulitan membedakannya, 2) pelafalan yang belum benar pada huruf vokal, konsonan, diftong, kluster, diagraf, vokal rangkap, dan konsonan rangkap, 3) belum bisa membaca suku kata, kesulitan mehubungkan huruf menjadi satu kata, kesulitan membaca kata lebih dari tiga suku kata, belum bisa membaca kata demi kata, belum bisa membaca kalimat, membaca tersendat-sendat, dan 4) belum mengetahui makna kata, bingung memahami kata yang berakhiran huruf vokal dan diftong, dan kesulitan memahami kalimat panjang. Kata Kunci: belajar, kesulitan, membaca, permulaan, SD