Jessy jousina Pondaag
Unknown Affiliation

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, DAN PERTUMBUHAN PENJUALAN TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PERUSAHAAN SEKTOR FOOD AND BEVERAGE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Adinda Natsir; Sri Murni; Jessy jousina Pondaag
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 11 No. 1 (2023): JE. Vol 11 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (241.901 KB) | DOI: 10.35794/emba.v11i1.45322

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Return on Equity (ROE), Current Ratio (CR) dan Sales Growth (SG) terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2021. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sebanyak 12 perusahaan dari 22 Populasi perusahaan dengan menggunakan teknik Purposive Sampling. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa Return on Equity (ROE) berpengaruh positif terhadap Dividen Payout Ratio (DPR), Current Ratio (CR) berpengaruh terhadap Dividend Payout Ratio (DPR), Sales Growth (SG) tidak berpengaruh terhadap Dividend Payout Ratio (DPR).   Kata Kunci: Return on Equity (ROE). Current Ratio (CR), Sales Growth (SG), dan Dividend Payout Ratio (DPR)
Analisis Manajemen Rantai Pasok Produk Beras Pada Desa Mopuya Dumoga Utara (Studi Kasus Pandemi Covid-19) Desak Putu Chindy; Indrie Debbie Palandeng; Jessy Jousina Pondaag
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 11 No. 3 (2023): JE. VOL. 11 No. 3
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v11i3.49143

Abstract

Abstrak: Beras merupakan makanan pokok bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Manajemen rantai pasokan beras merupakan suatu konsep jaringan perusahaan yang secara bersama-sama bekerja sama untuk menciptakan dan mengantarkan produk sampai ke konsumen tingkat akhir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana manajemen rantai pasok produk beras sebelum pandemi covid-19 dan sesudah pandemi covid-19, dan menganalisis alur kerja yang efisien untuk mempercepat manajemen rantai pasok produk beras sampai di tangan konsumen. Metode penelitian kualitatif dan metode pengambilan sampel dilakukan dengan cara purposive sampling, yaitu pengambilan sampel atau informan berdasarkan kriteria tertentu. Data yang disajikan dalam bentuk analisis secara deskriptif. Hasil analisis menunjukkan bahwa manajemen rantai pasok produk beras yang ada di Desa Mopuya Dumoga Utara adalah dimulai dari petani lalu ke tempat penggilingan beras lalu ke pedagang pengepul ke pengecer setelah itu ke konsumen akhir. Hasil analisis observasi di lapangan menyimpulkan bahwa manajemen rantai pasokan produk beras di Desa Mopuya Kecamatan Dumoga Utara pada masa sebelum pandemi covid-19 dan sesudah masa pandemi covid-19 tidak mempengaruhi masa panen, melainkan hanya penurunan penjualan beras karena adanya kendala pandemi covid- 19, pemerintah memberikan pembatasan yang disebut PSBB (pembatasan sosial berskala besar) dan mewajibkan melakukan karantina mandiri, dimana pemerintah mengeluarkan Surat Edaran SE440/22.1248/Sekr-Dinkes setiap masyarakat yang bepergian keluar kota wajib membawa surat jalan. Kata Kunci: Manajemen Rantai Pasok, Beras, Desa Mopuya Dumoga Utara Pandemi Covid-19.
ANALISIS STRATEGI OPERASI DAN DAMPAKNYA TERHADAP DAYA SAING PERUSAHAAN PADA ID EXPRESS MANADO Yesonnia Gabriella Mamelas; Paulus Kindangen; Jessy Jousina Pondaag
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 11 No. 3 (2023): JE. VOL. 11 No. 3
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

 Jasa pengiriman barang sekarang ini semakin berkembang seiring pemenuhan kebutuhan masyarakat dalam berbelanja online maupun mengirimkan barang pada orang lain. Dalam persaingannya yang semakin ketat, perusahaan dituntut untuk memberikan produk/jasa yang berkualitas, sebagai upaya untuk meningkatkan daya saing perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi operasi perusahaan dan dampak implementasi strategi operasi terhadap daya saing perusahaan iD Express Manado. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi dan wawancara langsung dengan pihak-pihak iD Express Manado. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis kualitatif menggunakan Model Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan iD Express Manado telah mengimplementasikan strategi operasi dengan baik, ditinjau dari indikator strategi operasi yaitu efisiensi biaya, kualitas, pengiriman dan fleksibilitas. Sehingga dampak implementasi strategi operasi terhadap daya saing perusahaan, dapat dilihat dari biaya pengiriman barang yang cukup bersaing, kualitas pelayanan yang baik dengan memaksimalkan pengiriman barang setiap harinya, waktu pengiriman barang juga tergolong cepat, semua opsi pengiriman barang yang sudah termasuk pengiriman express dan keberhasilan perusahaan yang terukur dari barang yang dikirim setiap harinya yaitu 80% barang sudah sampai ke tangan penerima. Kata Kunci: strategi operasi, daya saing, id express.