Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Perancangan dan Implementasi Pemasaran Digital Melalui Media Sosial Pada Boba Brown Sugar Yuswardi; Rina Rosadah
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 3 No. 2.2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
Publisher : Cv. Utility Project Solution

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (496.426 KB)

Abstract

Pada era zaman sekarang terdapat banyak UMKM yang mempunyai salah satu peran penting pada pertumbuhan laju ekonomi nasional yang bertujuan agar bisa memberi serta menciptakan lapangan pekerjaan, pada Kota Batam di Kecamatan Bengkong Laut seperti minuman. Sering terjadi munculnya permasalahan terhadap UMKM ini seperti kurangnya sistem pemasaran produk sehingga kurang dikenali oleh masyarakat luas. adanya tujuan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini salah satunya ialah meningkatkan kesadaran pada pemilik usaha untuk meningkatkan pendapatan melalui strategi pemasaran berbasis digital, hal ini juga memberikan contoh khususnya kesadaran pada generasi muda. Hasil pada kegiatan ini bisa disimpulkan bahwa dalam meningkatkan penjualan dilakukan dengan cara memperbaiki sistem pemasaran berbasis digital yaitu dengan mendaftarkan akun Instagram, WhatsApp Bisnis serta E-brosur untuk pemilik usaha, selain itu didaftarkan G-maps untuk mempermudah calon pelanngan untuk mengetahui lokasi sehingga produk yang dipasarkan lebih banyak dikenal orang.
Penerapan Strategi Pemasaran Menggunakan Media Digital Di Cafe Puas Hati Yuswardi; Jessy Valencia
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 1 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Cv. Utility Project Solution

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (765.472 KB)

Abstract

Pada era zaman sekarang, tidak asing bagi orang-orang mendengar nama cafe. Dikarenakan bisnis cafe sedang berkembang pesat dan banyak dinikmati oleh masyarakat kalangan manapun dan tidak ada batasan usia. Tetapi, dalam membangun dan mengelola suatu bisnis cafe tidaklah mudah karena banyak pesaing. Selain itu, juga sangat dibutuhkan upaya keras dan perhatian penuh terhadap daya tarik dan minat masyarakat. Salah satu unsur pentingnya untuk mendorong kemajuan cafe dan menarik perhatian masyarakat adalah bagaimana cafe tersebut bisa memberikan suatu kualitas makanan dan minuman yang cocok dengan lidah masyarakat dan pastinya juga cocok dengan kantong masyarakat. Untuk itu, bisnis cafe yang ingin sukses juga harus tahu bagaimana memberikan suatu cita rasa makanan maupun minuman yang unik, enak, dan berbeda dari yang lain serta harga terendah, menengah, hingga tertinggi yang cocok dan bisa dinikmati oleh kalangan masyarakat manapun. Maka selanjutnya yaitu untuk melakukan promosi menu dan harga beberapa produk makanan dengan membuat brosur digital untuk disebarluaskan dengan cara posting di instragram, facebook, maupun media digital lainnya agar banyak masyarakat yang mengetahui dan penasaran untuk datang ke tempat maupun pesan produk melalui aplikasi grab, gojek, shopee, maupun aplikasi yang membantu lainnya.