Nur Isna Oktavia
Universitas Negeri Makassar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PENDIDIKAN MULTIKULTURAL TERHADAP TINGKAT TOLERANSI BERAGAMA MAHASISWA PENDIDIKAN SOSIOLOGI UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR Nur Isna Oktavia; Supriadi Torro
Pinisi Journal of Sociology Education Review Volume 1, Nomor 2, Juli 2021
Publisher : Pinisi Journal of Sociology Education Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (563.724 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan multikultural terhadap tingkat toleransi beragama mahasiswa Pendidikan Sosiologi Universitas Negeri Makassar. Metode penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Pendidikan Sosiologi angkatan 2016 sampai dengan angkatan 2019 yang berjumlah 257 mahasiswa, sedangkan sampelnya sebanyak 72 responden. Teknik sampel dalam penelitian ini menggunakan probability sampling dengan menggunakan simple random sampling. Data dikumpulkan melalui kuesiner/ angket, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel X (pendidikan multikultural) berpengaruh terhadap variabel Y (toleransi beragama) hal tersebut ditunjukkan dengan nilai signifikan korelasi sebesar 0,617 > 0,05 berarti hubungannya kuat. Dibanding dengan R tabel tingkat signifikansi 5% dari N= 72 sebesar 0,192. Jadi 0,617 lebih besar dari 0,192, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa hipotesis nol (H0) ditolak dan (Ha) diterima. Keeratan hubungan antar variabel dapat pendidikan multikultural dengan tingkat toleransi beragama mahasiswa dan keeratan hubungannya sebesar 0,617 atau sebesar 61,7% dalam kategori hubungan yang kuat. dilihat dari koefisien korelasi (tabel correlation atau tabel summary/nilai signifikan).