Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : J-COSCIS : Journal of Computer Science Community Service

ETRAINING PENGELOLAAN ERAPOR PENDIDIKAN BERBASIS KURIKULUM MERDEKA BAGI SEKOLAH PENGGERAK ANGKATAN 2 TINGKAT SMP DI KAB. PANGKALAN KERINCI Syahtriatna Djusar; Elvira Asril; Vebby
J-COSCIS : Journal of Computer Science Community Service Vol. 3 No. 2 (2023): J-COSCIS : Journal of Computer Science Community Service
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/jcoscis.v3i2.13073

Abstract

Kurikulum merdeka adalah sebuah program yang ditaja oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) sebagai salah satu jawaban untuk percepatan pencapaian tujuan pendikan nasional. Setiap sekolah akan melaksanakan kurikulum merdeka. Pada kurikulum merdeka, guru-guru akan melakukan proses pembelajaran dan asesmen. Ada dua jenis asesmen yang akan dilakukan oleh guru, yaitu asesmen formatif dan asesmen sumatif. Asesmen sumatif digunakan untuk mengetahui capaian dari proses pembelajaran yang telah dilaksanakan. Hasil dari asesmen sumatif akan dimasukkan sebagai rapor pendidikan. Pembuatan dan pengisian rapor pendidikan berdasarkan hasil asesmen sumatif dari variabel penilaian guru-guru mata pelajaraan serta guru non mata pelajaran dengan memanfaatkan aplikasi eRaport. Tim Pengabdian Fasilkom Unilak pada tanggal 19 Desember 2022, melakukan pelatihan secara daring pemanfaatan aplikasi eRaport, yang diikuti oleh 16 orang guru dan tenaga kependidikan pada Sekolah Penggerak Angkatan 2 Tingkat SMP di Kab. Pangkalan Kerinci. Materi pelatihan meliputi Webservice, Dapodik, Pengelolan Penilaian, Leger, Rapor Intra dan Rapor Projek. Untuk mengetahui tingkat capaian kegiatan ini dilaksanakan pengukuran awan dan pengukuran akhir pemahaman peserta dengan menggunakan 8 pertanyaan. Perbandingan hasil pengukuran awal dan akhir dari kemampuan peserta dalam menggunakan aplikasi eRaport, memperlihatkan adannya pencapaian keterampilan dan pemahaman hingga 100%.