Sukron Dwi Harsono
STIKOM PGRI Banyuwangi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM INFORMASI JASA BENGKEL BERBASIS WEB DI BENGKEL SEMOGA JAYA MOTOR Sukron Dwi Harsono; Djuniharto; M. Taufiq
Jurnal Informatika dan Komputer Vol 9 No 1 (2019): April
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Komputer PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1997.942 KB) | DOI: 10.55794/jikom.v9i1.32

Abstract

Saat ini berbagai aspek kehidupan manusia semakin banyak yang telah memanfaatkan teknologi informasi. Semua itu dilakukan agar dapat meningkatkan efisiensi kerja. Selain itu dengan teknologi suatu informasi juga dapat disampaikan secara cepat, mudah, dan akurat. Bengkel Semoga Jaya Motor adalah usaha milik perorangan yang bergerak dibidang jasa yaitu perbaikan sepeda motor dan penjualan sparepart motor dalam aktivitasi usahanya masih menggunakan sistem manual dan belum menggunakan sistem komputer mulai dari mengelola data transaksinya, data pelanggannya hingga membuat laporan keuangan. Untuk mengatasi masalah-masalah tersebut, penulis mencoba untuk memberikan solusi melalui suatu rancangan sistem baru, yakni dengan penggunaan sistem informasi manajemen. Yang diharapkan bisa memberikan pemecahan masalah terhadap segala proses pengolahan administrasi tersebut seperti pendataan pelanggan, pendataan transaksi servis dan penjualan sparepart serta pembuatan laporan laporan yang diperlukan oleh pihak bersangkutan. Dalam pengembangan sistem dilakukan dengan model waterfall dan bahasa pemodelan menggunakan UML. Sedangkan bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP dengan menggunakan database MySQL.