Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

HUBUNGAN STATUS GIZI DENGAN KEJADIAN DISMENOREA PADA REMAJA PUTRI DI SMPN 2 TANJUNG TIMUR KEC. STM HULU KABUPATEN DELI SERDANG Yulina Dwi Hastuti
Jurnal Ilmiah PANNMED (Pharmacist, Analyst, Nurse, Nutrition, Midwivery, Environment, Dentist) Vol. 14 No. 1 (2019): Jurnal Ilmiah PANNMED Periode Mei-Agustus 2019
Publisher : Poltekkes Kemenkes Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36911/pannmed.v14i1.1254

Abstract

Nyeri haid dalam istilah medis disebut dismenore, sebenarnya merupakan suatu kondisi yang umum dialamioleh kaum hawa yang sudah mendapatkan menstruasi. Menurut data WHO, didapatkan kejadian sebesar1.769.425 jiwa (90%) wanita yang mengalami dismenore adi dunia dengan 10 - 15% mengalamidismenorea berat. Angka dismenore di dunia sangat besar, rata- rata lebih dari 50% perempuan di setiapnegara mengalami dismenorea. Dismenorea adalah nyeri kram yang sering diikuti dengan nyeri punggungbawah, mual, muntah, sakit kepala dan diare nyeri yang terjadi pada dismenorea dapat memaksa wanitauntuk istirahat atau berakibat pada menurunnya kinerja dan berkurangnya aktifitas sehari-hari. Tujuanpenelitian untuk mengetahui hubungan status gizi dengan kejadian dismenorea pada remaja putri di SMPN2 Tanjung Timur Kec. STM Hulu Kabupaten Deli Serdang. Design penelitian yang digunakan adalah surveyanalitik dengan menggunakan pendekatan Cross Sectional. Populasi dan sampel penelitian ini adalah seluruhsiswa kelas VII-IX SMPN 2 Tanjung Timur sebanyak 70 orang. Data diambil dengan menggunakankuesioner kemudian di analisa dengan menggunakan analisa chi square dengan tingkat kepercayaan ? =0,05. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara status gizi dengan kejadian dismenore dimana nilaiP value sebesar 0,015.
Edukasi Bahaya Narkoba pada Remaja Kumalasari Kumalasari; Lestari Rahmah; Yulina Dwi Hastuti
Jurnal Inovasi, Pemberdayaan dan Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2022): Mei
Publisher : Poltekkes Kemenkes Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (23.321 KB) | DOI: 10.36990/jippm.v2i1.484

Abstract

Pelajar adalah aset berharga yang dimiliki oleh bangsa Indonesia karena merupakan harapan serta cahaya baru agar negara ini bisa menjadi sebuah negara yang maju dan dapat bersaing serta menjadi salah satu negara yang mempengaruhi peradaban dari berbagai aspek kehidupan masyarakat secara global. Semakin maraknya fenomena tawuran antar pelajar sekolah yang disebabkan oleh faktor kecil, sampai perbuatan yang masuk dalam kategori tindak pidana serius yang efeknya dapat merusak tatanan generasi penerus bangsa. Penyalahgunaan narkotika yang dilakukan oleh pelajar SMA menempati urutan tertinggi (61.9%) dari semua jenjang pendidikan. Tingginya angka penyalahgunaan narkotika dikalangan pelajar SMA hal ini menimbulkan keprihatinan dan kekhawatiran yang sangat besar bagi semua pihak termasuk civitas akademika, pemerintah, serta orang tua. Kasus penyalahgunaan narkotika di kalangan pelajar SMA ini sudah masuk pada tahapan masa kritis, untuk itu perlu dilakukan tindakan pencegahan berupa edukasi. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini melalui kegiatan penyuluhan pada siswa dan siswi yang ada di SMA IT Al Ulum Medan. Hasil yang didapat dari kegiatan pengabdian masyarakat berupa penyuluhan adalah adanya peningkatan pengetahuan dari siswa dan siswi yang dapat dilihat dari peningkatan pretest didapatkan 33,5 % pengetahuan kurang dan skor rata-rata rata-rata skor 3.5 nilai post test untuk pengetahuan kurang menjadi 6% dengan skor rata-rata 6,06, dengan adanya kegiatan pengabdian masyarakat ini sebagai upaya pencegahan dapat dilakukan dengan adanya peningkatan pengetahuan baik terhadap siswa dan siswi maupun masyarakat sekitar penyalahgunaan narkoba pada remaja khususnya siswa dan siswi di SMA IT Al Ulum Medan.