Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGUKURAN PRODUKTIVITAS LANTAI PRODUKSI MENGGUNAKAN METODE OBJECTIVE MATRIX (OMAX) DI PT. XYZ Imas Komariah
Jurnal Industrial Galuh Vol. 1 No. 1 (2019): Jurnal Industrial Galuh
Publisher : Teknik Industri Fakultas Teknik UNIGAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (459.666 KB) | DOI: 10.25157/jig.v1i1.2984

Abstract

Produktivitas berperan penting dalam kelangsungan hidup sebuah perusahaan.PT XYZ berupaya meningkatkan produktivitas agar seluruh sumber daya dapat dimanfaatkan secara optimal. Penelitian ini melakukan pengukuran produktivitas di lantai produksi dengan menggunakan metode Objective Matrix (OMAX). Indikator pengukuran produktivitas melingkupi beberapa data yakni produksi, tenaga kerja, jam kerja, mesin, dan pemakaian daya listrik pada bulan Maret 2015 s.d. bulan Maret 2016. Hasil penelitian yang dilakukan mengenai analisis produktivitas pada periode bulan Maret 2015 s.d. bulan Maret 2016 menunjukkan adanya penurunan performa yang diindikasikan oleh beberapa rasio bernilai rendah. Pengelompokkan katagori penilaian nilai rasio menggunakan metode Traffic Light System. Pemanfaatan metode OMAX ini dilakukan sebagai analisis peningkatan produktivitas bagi PT XYZ dalam meningkatkan produktivitas sumber daya terkait secara berkelanjutan
RUMUSAN STRATEGI INDUSTRI KECIL DAN RUMAH TANGGA DALAM MENGHADAPI PERSAINGAN (STUDI PADA INDUSTRI SEKTOR MAKANAN DI KECAMATAN CIPAKU) Imas Komariah
Jurnal Industrial Galuh Vol. 1 No. 02 (2019): Jurnal Industrial Galuh
Publisher : Teknik Industri Fakultas Teknik UNIGAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (465.029 KB) | DOI: 10.25157/jig.v1i02.2994

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memetakan karakteristik Industri Kecil dan Industri Rumah Tangga, yang kemudian akan dirumuskan alternatif strategi bagi Industri Kecil dan Industri Rumah Tangga dalam menghadapi persaingan. Penelitian ini demikian penting untuk dilakukan mengingat bahwa UKM mempunyai peranan yang penting dalam pertumbuhan ekonomi dan industri suatu negara. Hampir 90% dari total usaha yang ada di dunia merupakan kontribusi dari UKM. Dalam era lobalisasi ekonomi dan perdagangan bebas tersebut, UKM akan dihadapkan pada permintaan pasar yang berubah cepat. Dalam membuat Rumusan alternatif strategi digunakan analisis perumusan strategi yaitu GE (General Electric), BCG (Boston Consulting Group), dan SWOT (Strengths Weaknesses Opportunities Threats). Strategi penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan metode pengumpulan data diantaranya adalah wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Hasil yang diharapkan dari penelitian ini adalah (1) karakteristik Industri Kecil dan Industri Rumah Tangga dan (2) rumusan strategi bagi Industri Kecil dan Rumah Tangga dalam menghadapi persaingan usaha.