This Author published in this journals
All Journal Repertoar Journal
Muhammad Faiq Rizaldi Firdaus
Universitas Negeri Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Teknik Sidechain Compression Karya Pertamax Turbo Mandalika Oleh Tommy Respati Muhammad Faiq Rizaldi Firdaus
Repertoar Vol 3 No 2 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas tentang salah satu teknik mixing audio yaitu teknik sidechain compression pada karya musik iklan yang berjudul Pertamax Turbo Mandalika sebagai objek penelitan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang bertujuan untuk menganalisis bagaimana teknik sidechain compression dengan menggunakan plugin compressor audio yang dilakukan oleh Tommy Respati sebagai multimedia composersekaligus mixing audio enginer pada karya musik iklan tersebut. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada karya ini terdapat tiga komponen sound utama yaitu percussive, synthesizer dan impact. Dimana dua komponen sound utama yaitu: percussive dan synthesizer akan dilakukan proses kompresi menggunakan plugin compressor audio yang menggunakan sinyal dari sound impact sebagai sidechain input. Sehingga, pada saat sound impact berbunyi, maka volume sound percussive dan synthesizer akan turun/  mengecil akibat dari proses kompresi dan volume tersebut akan kembali  normal secara otomatis ketika sound impact tidak berbunyi. Sehingga sound impact menjadi sound yang lebih prioritas (lebih menonjol atau dominan) yang menghasilkan mixing audio dapat menunjang visual iklan tersebut. Dalam hal ini, musik menjadi lebih menarik, energic, serta mempunyai dinamika. Kata Kunci: Respati, Mixing Audio, Sidechain Compression