Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pemanfaatan aplikasi dan tingkat pengetahuan smart government terpadu untuk perubahan perilaku masyarakat Ilona VO Situmeang; Woro Harkandi Kencana; Meisyanti Meisyanti; Khina Januar Rahmawati; Herlin Setio Nugroho; Adiella Yankie Lubis
Bricolage : Jurnal Magister Ilmu Komunikasi Vol 9, No 1 (2023): Accredited by Kemenristekdikti RI SK No.152/E/KPT/2023
Publisher : Universitas Bunda Mulia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30813/bricolage.v9i1.3869

Abstract

Digitalisasi memudahkan individu mengumpulkan, memproses dan saling tukar menukar informasi dengan individu lain. Kemajuan digitalisasi membantu masyarakat untuk memanfaatkan pelayanan publik secara digital, seperti yang dilakukan pemerintah desa Rawa Urip dengan menggunakan aplikasi smart Government, masyarakat desa diberikan kesempatan untuk mengikuti pelatihan dan sosialisasi untuk meningkatkan pengetahuan mereka tentang penggunaan aplikasi ini agar dapat menggunakan untuk kegiatan sehari-hari. Diharapkan dengan aplikasi ini masyarakat desa mengalami perubahan perilaku yang terbiasa datang kebalai desa untuk mendapatkan pelayanan berubah dengan pelayanan digital dimana saja dan kapan saja. Dalam penelitian ini menggunakan paradigma penelitian positivism, pendekatan penelitian kuantitatif, sifat penelitian eksplanatif dengan metode penelitian survey. Hasil yang diperoleh terdapat hubungan yang kuat antara pemanfaatan aplikasi terintegrasi Smart Government dan Tingkat Pengetahuan terhadap Perubahan Perilaku Masyarakat.