Diana Melisa Simamora
Jurusan Fisika FMIPA Universitas Negeri Medan

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION TERHADAP HASIL BELAJAR PENGETAHUAN KONSEPTUAL SISWA PADA MATERI POKOK PENGUKURAN DI SMA NEGERI 1 PANCUR BATU Diana Melisa Simamora; Pintor Simamora
INPAFI (Inovasi Pembelajaran Fisika) Vol 6, No 2 (2018): INPAFI
Publisher : UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (716.242 KB) | DOI: 10.24114/inpafi.v6i2.10098

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe group investigation (GI) terhadap pengetahuan Konseptual siswa pada materi pokok pengukuran. Jenis penelitian ini adalah quasi experiment. Populasi seluruh siswa kelas X SMA Negeri 1 Pancur Batu T.P 2017/2018 yang berjumlah 5 kelas. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik cluster random sampling dan terpilih dua kelas sebagai kelas eksperimen dan kelas kontrol. Instrumen yang digunakan adalah tes pilihan berganda sebanyak 20 soal yang disertai dengan pengamatan sikap, keterampilan dan aktivitas. Data rata-rata pretes kelas eksperimen dan kelas kontrol adalah 44,861 dan 41,388. Hasil uji beda diperoleh th = 1,560 < tt = 1,994, artinya kedua kelas mempunyai kemampuan awal yang sama. Nilai rata-rata postes kelas eksperimen 75,138 dan kelas kontrol 59,305. Uji normalitas dan homogenitas menunjukkan bahwa kedua kelas berdistribusi normal dan homogen. Uji hipotesis memberikan bahwa th = 6,901 > tt = 1,667 berarti Ha diterima yang menyatakan ada perbedaan yang signifikan akibat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe group investigation terhadap hasil belajar pengetahuan konseptual siswa. Akhirnya disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe group investigation berpengaruh terhadap pengetahuan konseptual siswa pada materi pokok pengukuran di kelas X SMA Negeri 1 Pancur Batu T.P 2017/2018Kata Kunci : quasi eksperiment,group investigation, pengetahuan konseptual, konvensional