Baiq Hurun Infarlina
Sekolah Menengah Atas Swasta Attohiriyah Bodak

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KIMIA PESERTA DIDIK Baiq Hurun Infarlina; Makmur Makmur
Jurnal Pendidikan dan Profesi Keguruan Vol 2, No 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Profesi Keguruan
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Profesi Keguruan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/progresif.v2i2.29996

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana model Problem Based Learning (PBL) dapat meningkatkan hasil belajar kimia peserta didik kelas XII MIPA D di SMAS Attohiriyah Bodak tahun pelajaran 2021/2022. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Desain penelitian ini mengadopsi desain penelitian Kemmis dan Mc. Taggart, meliputi perencanaan, tindakan dan observasi, serta refleksi. Subjek dari PTK ini adalah peserta didik kelas XII MIPA D yang berjumlah 30 orang. Siklus penelitian sebanyak 3 pengulangan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah tes dan non tes. Rata-rata nilai hasil belajar peserta didik pada siklus I, siklus II, dan siklus III secara berturut yaitu 65.00; 81,41; dan 88,64. Ketuntasan belajar klasikal pada siklus I, siklus II dan siklus III secara berturut-turut yaitu 48,80;  70,37; dan 84,62%. Hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan hasil belajar peserta didik dari siklus I ke siklus II dan siklus III. Hal ini menunjukkan bahwa penerapan model Problem Based Learning dengan pendekatan scientific-TPACK dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas XII MIPA D di SMAS Attohiriyah Bodak tahun pelajaran 2021/2022.