Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KECEMASAN PADA ANAK KANKER USIA SEKOLAH Solehah, Ira Rahmawati; Linda Sari Barus; Monica Saptiningsih
Journal of Innovation Research and Knowledge Vol. 5 No. 8 (2026): Januari 2026
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Anak sekolah yang terdiagnosis kanker umumnya mengalami kecemasan akibat efek samping berbagai prosedur perawatan dan pengobatan. Kecemasan adalah masalah emosional ditandai perasaan khawatir. Dukungan keluarga adalah sikap, tindakan dan penerimaan keluarga terhadap penderita yang sakit. Tujuan penelitian mengetahui hubungan dukungan keluarga dengan kecemasan pada anak kanker usia sekolah. Metode penelitian kuantitatif dan desain korelasi, pendekatan cross-sectional. Instrumen penelitian kuesioner dukungan keluarga dan Visual Analog Scale for Anxiety (VAS-A). Teknik sampling jenuh sebanyak 70 orang tua anak kanker. Hasil penelitian menunjukan sebanyak 66 responden (94,3%) dukungan keluarga tinggi dan sebanyak 33 anak (47,1%) kecemasan ringan. Hasil uji Spearman rank didapatkan p-value 0,035 dan nilai r=-0,252 artinya ada hubungan dukungan keluarga dengan kecemasan pada anak kanker usia sekolah dan kekuatan hubungan rendah dengan arah negatif. Bagi tempat penelitian diharapkan dapat memberikan simulasi atau demonstrasi secara rutin terkait cara mengaplikasikan dukungan keluarga pada anak kanker sesuai dengan tahap perkembangan usia sekolah.