This Author published in this journals
All Journal Marketgram Journal
Bunga Siti Fatimah
Institut Manajemen Wiyata Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK, DAN WORD OF MOUTH TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SMARTPHONE VIVO Bunga Siti Fatimah
Marketgram Journal Vol. 1 No. 1 (2023): Marketgram Journal (MJ)
Publisher : PT Naureen Digital Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (317.08 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga, kualitas produk, dan word of mouth terhadap keputusan pembelian smartphone Vivo. Penelitian ini menggunakan kuesioner yang disebarkan kepada 100 sampel dengan teknik pengambilan sampel Purposive sampling yang memiliki kriteria sebagai pengguna smartphone Vivo di Kota Sukabumi. Pengujian instrumen dalam penelitian ini menggunakan uji validitas dan reliabilitas, teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif, menggunakan uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolinieritas, dan uji heteroskedastisitas dan analisis regresi linier berganda yang terdiri dari uji hipotesis (uji T dan uji F). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) Harga berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian smartphone Vivo; (2) kualitas Produk berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian smartphone Vivo; dan (3) Word of Mouth berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian smartphone Vivo; (4) Harga, kualitas produk, dan word of mouth berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian.