Feda Etika Sari
Universitas Negeri Malang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh PMA dan PMDN terhadap penyerapan tenaga kerja pada sub sektor industri pengolahan Kabupaten Mojokerto Feda Etika Sari; Agus Sumanto
Jurnal Ekonomi, Bisnis dan Pendidikan (JEBP) Vol. 1 No. 10 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract The labor absorption can be affected by foreign investment (PMA) and domestic investment (PMDN), including The Sub-Sector of the Manufacturing Industry. The number of PMA and PMDN that enter can affect the production process increasing labor absorption to reduce unemployment in an area. This study aims to analyze and determine the effect of Foreign Investment (PMA) and Domestic Investment (PMDN) in Mojokerto District, and the data obtained through DISPERINDAG and DPMPTSP and using the Fixed Effect Model (FEM) panel data regression method. This study indicates that the PMA variable has a positive and significant effect on labor absorption in the sub-sector of industrial Manufacturing with a tcount value of 2.3367 and prob 0.0242 0.05. It occurs because the domestic investment that enters the Manufacturing industry is prioritized to increase and add production machines, and it is more directed at industries that are not laborintensive capital. That is why PMDN has no effect on the labor absorption in the Manufacturing industry in Mojokerto District. Abstrak Penyerapan tenaga kerja dapat dipengaruhi oleh Penanaman Modal Asing (PMA) dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) termasuk pada sub sektor industri pengolahan. Banyaknya PMA dan PMDN yang masuk dapat mempengaruhi proses produksi yang pada akhirnya dapat meningkatkan penyerapan tenaga kerja sehingga dapat mengurangi pengangguran pada suatu daerah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh dari Penanaman Modal Asing (PMA) dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) yang ada di Kabupaten Mojokerto dengan data yang diperoleh melalui DISPERINDAG dan DPMPTSP dan menggunakan metode regresi data panel Fixed Effect Model (FEM). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa bahwa variabel PMA memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja sub sektor industri pengolahan dengan nilai t hitung 2,3367 dan prob 0,0242<0,05. Hal ini terjadi dikarenakan modal asing yang masuk dialokasikan pada industri padat karya serta digunakan untuk pelatihan pada seluruh pekerja lokal yang terserap pada industri tersebut. Sedangkan variabel PMDN tidak memiliki pengaruh terhadap penyerapan tenaga kerja sub sektor industri pengolahan dengan nilai t hitung 1,5843 dan prob 0,1204>0,05. Hal ini terjadi dikarenakan investasi PMDN yang masuk pada industri pengolahan lebih diutamakan guna meningkatkan dan menambah mesin produksi dan lebih diarahkan pada industri pada modal bukan padat karya. Hal tersebut yang menyebabkan PMDN tidak berpengaruh terhadap penyerapan tenaga kerja industri pengolahan Kabupaten Mojokerto.