neng saula putri chantika
Universitas Komputer Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS PERANAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP PENINGKATAN BISNIS ONLINE SHOPEE neng saula putri chantika
Jupeko (Jurnal Pendidikan Ekonomi) Vol 8, No 1 (2023)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/jupeko.v8i1.3920

Abstract

Perkembangan dan kemajuan teknologi informasi di dunia komersial berbasis online pada saat ini mulai tumbuh dan berkembang pesat. Hal ini kemudian mendorong dan meningkatkan bisnis berbasis online. Shopee merupakan salah satu platform berbelanja online yang saat ini digunakan oleh banyak kalangan, khususnya bagi para penjual yang ingin memasarkan produknya. Dengan teknologi informasi yang telah berkembang menjadi lebih canggih serta sistem yang lebih baik penyampaian informasi dapat lebih mudah dan cepat, sehingga mampu meningkatkan bisnis online pada platform Shopee. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peranan atau dampak positif teknologi sistem informasi bisnis terhadap peningkatan bisnis online di Shopee. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menunjukkan analisis isi dari pengumpulan data yang berbentuk studi literatur.