This Author published in this journals
All Journal MATHEdunesa
Hesti Ayu Ningtiyas
Universitas Negeri Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Representasi Matematis Siswa SMA Ditinjau Dari Gaya Kognitif Field Dependent Dan Field Independent Hesti Ayu Ningtiyas
MATHEdunesa Vol 9 No 3 (2020): Jurnal Mathedunesa Volume 9 Nomor 3 Tahun 2020
Publisher : Program Studi S1 Matematika UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (613.174 KB) | DOI: 10.26740/mathedunesa.v9n3.p579-588

Abstract

Representasi matematis penting untuk dikuasai siswa, karena membantu siswa untuk mengungkapkan ide-ide yang dimiliki siswa dalam berbagai bentuk representasi. Salah satu hal yang mempengaruhi perbedaan representasi siswa dalam menyelesaikan masalah adalah gaya kognitif siswa. Penelitian deskriptif kualitatif ini bertujuan untuk mendeskripsikan representasi matematis siswa SMA ditinjau dari gaya kognitif field dependent dan field independent. Subjek dalam penelitian yaitu dua siswa SMA kelas XI berjenis kelamin laki-laki dan berkemampuan matematika tinggi, yaitu satu siswa dengan gaya kognitif field dependent dan satu siswa dengan gaya kognitif field independent. Metode pengumpulan data diperoleh melalui GEFT (Group Embedded Figures Test), TKM (Tes Kemampuan Matematika), tes representasi matematis, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan subjek dengan gaya kognitif field dependent merepresentasikan ide untuk mengerjakan soal dengan representasi simbol dan verbal. Subjek dengan gaya kognitif field independent merepresentasikan ide untuk mengerjakan soal dengan representasi simbol, visual dan verbal. Representasi simbol dan visual dilihat dari jawaban subjek, untuk representasi verbal berdasarkan penjelasan subjek pada saat wawancara.