Yulia Fitriani
Universitas Negeri Jakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS MODEL PEMBELAJARAN TERPADU TIPE CONNECTED PADA PEMBELAJARAN IPA TERHADAP LITERASI LINGKUNGAN SISWA DI SEKOLAH DASAR Yulia Fitriani; Endang M. Kurnianti; Uswatun Hasanah
Jurnal Genta Mulia Vol. 14 No. 2 (2023): JURNAL GENTA MULIA
Publisher : STKIP Bina Bangsa Meulaboh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61290/gm.v14i2.427

Abstract

Saat ini, lingkungan menjadi masalah internasional yang banyak diperbincangkan dan diperdebatkan. Anak-anak di Sekolah Dasar memiliki tingkat kepedulian lingkungan yang rendah. Penelitian ini mengkaji literatur tentang model pembelajaran terpadu tipe connected yang terkait dengan pembelajaran IPA dan literasi lingkungan siswa sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kajian literatur. Salah satu hasil penelitian yang dibahas dalam artikel ini adalah bagaimana literasi lingkungan diterapkan untuk siswa di sekolah dasar. Sumber data penelitian adalah artikel jurnal nasional dari 2018 hingga 2023. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sepuluh artikel sesuai dengan judul. Untuk meningkatkan literasi lingkungan di sekolah dasar, ada beberapa cara yang dapat dilakukan, menurut review artikel yang telah dilakukan. Cara-cara ini termasuk menggunakan media pembelajaran yang menarik, melaksanakan program adiwiyata, dan memberikan pengalaman langsung yang dapat dilakukan baik di dalam maupun di luar kelas. Data yang diperoleh dari hasil validasi artikel yang sudah dianalisis menunjukkan bahwa pembelajaran terpadu tipe connected terkait dapat meningkatkan literasi lingkungan.