Chandra Chandra
Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Islam Kalimantam (UNISKA) MAB Banjarmasin

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH TANGGA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SUNGAI PINANG TAHUN 2022 Chandra Chandra
An-Nadaa: Jurnal Kesehatan Masyarakat (e-Journal) Vol 10, No 1 (2023): AN-NADAA JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT (JUNI)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/ann.v10i1.11121

Abstract

Permasalahan sampah merupakan masalah utama yang dihadapi oleh masyarakat yang ada di Desa Sungai Pinang Kabupaten Banjar. Sistem pengelolaan persampahan yang buruk bahkan tidak tersedianya sarana pengumpulan sampah sementara (TPS) sehingga budaya perilaku masyarakat yang ada di Desa Sungai Pinang Kabupaten banjar dalam Penanganan sampah dengan cara membakar dan membuang ke sungai sehingga dapat menimbulkan dampak negatif bagi lingkungan maupun secara langsung terhadap kesehatan masyarakat setempat.Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan pengetahuan, sikap, dan dukungan keluarga dengan pengelolaan sampah rumah tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Pinang. Jenis penelitian ini yaitu survey analitik dengan pendekatan cross secsional. Populasi pada penelitian ini seluruh ibu rumah tangga di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Pinang Tahun 2022 sebanyak 416 ibu rumah tangga. Sampel yang diambil sebanyak 81 responden menggunakan teknik proportional sampling. Uji statistik menggunakan Uji Chi square. Hasil penelitian menunjukan ada hubungan antara dukungan keluarga dengan pengelolaan sampah rumah tangga (p=0,040). Disarankan agar ibu rumah tangga agar melakukan pengelolaan sampah rumah tangga sebagaimana demi terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat.